Categories: Nasional

Diceraikan, Eks Drummer Dewa 19 Diminta Nafkahi 20 Juta Tiap Bulan

Jawa Pos – Biduk rumah tangga musisi Wawan Juniarso di ujung tanduk. Musababnya dia digugat cerai Inge Indrawati, istrinya di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang. Akibatnya, pernikahan yang sudah dia bina bersama istrinya terancam kandas.

Terkait hal ini, Wawan melalui Deddy J. Syamsuddin selaku kuasa hukumnya, menyebut kondisi perekonomian sebagai salah satu pemicu keretakan rumah tangganya.

’’Dasar dalilnya karena tidak cocok lagi. Namun, yang fundamental adalah tidak pernah dinafkahi oleh klien saya,’’ ungkapnya Deddy dihubungi via sambungan telepon Selasa (2/2).

Dedy mengatakan, alasan Inge mengakhiri pernikahannya itu tidak benar. Sebab, pihaknya mengantongi sejumlah bukti bahwa Wawan masih menafkahi keluarganya. ’’Cuma, kondisi pandemi gini, semua punya problem keuangan. Harusnya sadar ini ujian,’’ keluhnya.

Baca juga: Selama Pandemi, Banyak Istri di Surabaya yang Tinggalkan Suami

Mantan drumer grup band Dewa 19 itu juga dituntut memberikan nafkah Rp 20 juta per bulan untuk ketiga anaknya. Di sisi lain, Wawan masih berupaya mempertahankan rumah tangganya. Dia mengajukan eksepsi atau bantahan atas semua dalil yang diajukan Inge melalui kuasa hukumnya.

Pemilik nama asli Setyawan Juniarso Abipraja itu meminang Inge pada 21 Januari 1998. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai tiga anak. Dua di antaranya perempuan.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

11 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

11 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

11 hours ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

13 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

13 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

13 hours ago