Categories: Internasional

Telusuri Covid-19, Pasar Basah Wuhan Didatangi Ahli WHO

KalbarOnline.com – Tim ahli Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yang menyelidiki asal-usul pandemi Covid-19 di Tiongkok, kini sedang mengunjungi pasar basah di Wuhan. Pasar basah Wuhan merupakan tempat klaster virus Korona pertama yang dilaporkan.

Para ahli dalam tim tersebut tiba di pasar makanan laut Hunan seperti dilansir dari WioNews, Minggu (31/1). Mereka diizinkan masuk, tetapi petugas dengan cepat menghentikan masyarakat umum untuk masuk, seperti laporan AFP.

Dalam beberapa hari terakhir, tim telah mengunjungi beberapa lokasi di Wuhan termasuk rumah sakit. Media telah dijauhkan dari para ahli agar penilaian lebih objektif.

Baca Juga: Setahun Pasca Lockdown, Warga Wuhan Kini Bebas Pesta di Kelab Malam

“Ini kesempatan penting untuk berbicara langsung dengan petugas medis yang berada di lapangan pada saat kritis melawan Covid-19,” kata anggota tim WHO Peter Daszak Pada hari Sabtu, (30/1)

Misi WHO tersebut mengeksplorasi bagaimana virus berpindah dari hewan ke manusia. Dan hari ini, Minggu (31/1), tim WHO tiba di pasar Huanan sebagai bagian dari perjalanan yang telah lama direncanakan yang sekarang diawasi secara ketat oleh otoritas Tiongkok.

Sebelumnya kunjungan WHO sempat dipersulit oleh otoritas Tiongkok. Syarat administrasi perjalanan mereka sempat terhambat namun akhirnya para peneliti yang ingin menelusuri asal usul Covid-19 itu diperbolehkan masuk Tiongkok.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

47 mins ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

49 mins ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

51 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

53 mins ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

58 mins ago

Ani Sofian Pimpin Ikrar Netralitas ASN Pemkot Pontianak di Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada November mendatang, seluruh kepala perangkat daerah…

2 hours ago