Categories: Nasional

Positif Covid-19 Bertambah 12.001 Sehari, DKI Sumbang Seperempat

KalbarOnline.com – Kasus Covid-19 bertambah 12.001 dalam sehari pada Minggu (31/1). Kini, total sudah 1.078.314 orang terinfeksi Covid-19 di tanah air, berdasarkan data dari Satgas Penanganan Covid-19. DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan penyumbang kasus harian Covid-19 terbanyak di Indonesia.

Jumlah tes Covid-19 harian sebanyak  44.658 spesimen. Jumlah itu diuji dari 33.162 orang sehari. Angka positivity rate nasional secara total yakni sebesar 17,5 persen naik dibanding kemarin, Minggu (30/1) sebesar 17,4 persen.

Angka itu dihitung berdasarkan jumlah kasus positif dibagi jumlah total orang yang diperiksa dikali 100. Sedangkan positivity rate harian sebesar 27,6 persen.

Masih ada 73.652 orang berstatus suspek. Jumlah kasus aktif saat ini sebanyak 175.095 orang. Artinya masih ada 175.095 orang yang belum sembuh dari Covid-19 atau belum negatif.

Sebaran kasus positif harian tertinggi terjadi di DKI Jakarta sebanyak seperempat kasus harian atau 3.474 kasus. Jawa Barat 2.848 kasus. Jawa Tengah 1.115 kasus. Jawa Timur 856 kasus. Sulawesi Selatan 666 kasus.

Angka kematian bertambah 270 jiwa dalam sehari. Paling banyak kasus kematian terjadi di Jawa Barat sebanyak 62 jiwa. Kini total sudah 29.998 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Pasien sembuh bertambah 10.719 orang dalam sehari. Paling banyak pasien sembuh terdapat di provinsi DKI Jakarta sebanyak 3.355 orang. Total sudah 873.221 orang sembuh dari Covid-19. Sudah 510 kabupaten kota terdampak Covid-19. Ada 1 provinsi di bawah 10 kasus dalam sehari. Dan tak ada satupun provinsi dengan nol kasus Covid-19 harian. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Bunda Windy Sosialisasikan Program Inspeksi di SMA Karya Kabupaten Sekadau

KalbarOnline, Sekadau - Bunda Generasi Berencana (Genre) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari hadir mensosialisasikan program Ingat…

27 mins ago

Ada Klub Megawati Eks Redspark, Ini Jadwal Proliga 2024 di Gor Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Turnamen nasional bola voli atau Proliga akan digelar di Gedung Olahraga (GOR)…

31 mins ago

Satu Orang Jemaah Haji Pontianak Meninggal Dunia di Arab Saudi

KalbarOnline, Pontianak - Seorang jemaah haji asal Kalimantan Barat (Kalbar) kembali dilaporkan meninggal dunia di…

53 mins ago

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas

Expo Pendidikan Global Education Fair, Sajikan Pilihan Perguruan Tinggi Secara Luas KalbarOnline, Pontianak - Expo…

1 hour ago

178 KK di Rusunawa Harapan Jaya dan Komyos Sudarso Terima Bantuan Beras

KalbarOnline, Pontianak - Untuk meringankan beban warga yang berpenghasilan rendah, Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelontorkan…

1 hour ago

Ani Sofian Ajak Semua Berkolaborasi, Tekan Angka Kekerasan di Sekolah

KalbarOnline, Pontianak – Persoalan kekerasan terhadap anak dinilai Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian…

1 hour ago