Categories: Nasional

Komisi II DPR Tetapkan Sembilan Anggota Ombudsman Periode 2021–2026

KalbarOnline.com – Ketua Komisi II DPR Ahmad Doli Kurnia mengatakan pihaknya telah menetapkan sembilan Anggota Ombudsman RI periode 2021-2026.

Doli mengatakan, penetapan sembilan Anggota Ombudsman RI ini setelah Komisi II menyelenggarakan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test. “Jadi kami sudah tetapkan ada sembilan nama,” ujar Doli di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (28/1).

Politikus Partai Golkar ini menuturkan, sembilan Anggota Ombudsman RI ini terpilih secara musyawarah mufakat dalam rapat Komisi II DPR.

Doli mengaku, setelah ini Komisi II DPR akan mengirimkan surat ke Pimpinan DPR untuk selanjutnya sembilan nama tersebut ditetapkan dalam rapat paripurna terdekat.

“Saya akan kirim surat ke pimpinan menyampaikan fit and proper test sudah dilaksanakan dan sudah dipilih sembilan nama selanjutnya diserahkan ke pimpinan untuk rapat paripurna,” katanya.

Berikut ini adalah sembilan nama Anggota Ombudsman RI 2021-2026:

  1. Mokh Najih, dosen Universitas Muhammadiyah Malang
  1. Bobby Hamzar Rafinus, ASN Kemenko Perekonomian
  1. Dadan Suparjo, anggota Ombudsman
  1. Hery Susanto, Direktur Operasi PT Grage Nusantara Global
  1. Indraza Marzuki Rais, Kepala SPI PT Perikanan Nusantara Persero
  1. Jemsly Modouw, dosen ISI Denpasar
  1. Johanes Widijantoro, dosen Universitas Atmajaya
  1. Robertus Na Endi Jaweng, peneliti dan Pimpinan Komite Pemantauan Pelaksana Otonomi Daerah
  1. Yeka Hendra Fatika, Ketua Pusat Kajian Pertanian Pangan dan Advokasi (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

15 mins ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

17 mins ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

5 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

6 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

6 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

6 hours ago