Categories: Nasional

Klaster Keluarga Jadi Ancaman, Dalam Rumah Boleh Pakai Masker

KalbarOnline.com – Klaster keluarga menjadi potensi penularan terbesar pasca libur natal 2020 dan tahun baru 2021. Per hari ini, Kamis (28/1) kumulatif kasus Covid-19 sebesar 1.037.993.

Kepala Sub Bidang Sosialisasi Perubahan Perilaku Satgas Covid-19 Dwi Listyawardani pun mengimbau agar masyarakat lebih patuh pada protokol kesehatan 3M, yaitu wajib memakai masker, wajib mencuci tangan dan wajib menjaga jarak.

Bahkan, dia mengajak agar masyarakat di dalam keluarga saling menerapkan protokol kesehatan, meskipun di dalam rumah. Sebab, tidak ada salahnya mencegah untuk menghindari virus tersebut.

“Kalau memang perlu pakai masker, pakai aja nggak apa-apa gitu ya di dalam rumah, di dalam rumah pun gitu ya kadang-kadang kan ini sebagai upaya pencegahan kan,” ungkap dia beberapa waktu lalu.

Apalagi jika akses mendapatkan fasilitas kesehatan sulit, terlebih lagi jika rumahnya minimalis. “Tidak apa-apa karena persoalan tidak semua orang memiliki akses dia bisa diperiksa, sehingga risiko itu (penularan) bisa saja terjadi di manapun kapan pun,” jelas dia.

Selain itu, bagi tamu yang hendak datang ke rumah juga harus diingatkan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Menurutnya, antisipasi seperti itu lah yang akan berdampak pada menurunnya angka penularan virus.

“Di lingkungan sana kan nggak tahu situasi seperti apa, kemudian juga di perjalanan seperti apa, kita selalu menjaga dan mengantisipasi,” tutup Dwi. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

11 hours ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

11 hours ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

15 hours ago

Romi Wijaya Ikuti RUPSLB BPD Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham Luar…

15 hours ago

Tips Penggunaan Antibiotik yang Tepat

KalbarOnline, Pontianak - Penyakit infeksi masih menjadi salah satu masalah kesehatan masyarakat Indonesia yang sering…

15 hours ago

Pameran Seni Merawat Ingatan Warga, Rekomendasi Gallery Date untuk Libur Panjang di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pameran Seni "Merawat Ingatan Warga" bisa menjadi salah satu pilihan untuk menikmati…

15 hours ago