Categories: Nasional

Jokowi Resmi Lantik Listyo Sigit Menjadi Kapolri

KalbarOnline.com – Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo resmi dilantik sebaga Kapolri menggantikan Jenderal Pol Idham Azis. Pelantika dilaksanakan di Istana Negara, Jakarta oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Rabu (27/1).

“Mengangkat Komisaris Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai Kepala Kepolisia Republik Indonesia. Keputusan Presiden ini berlaku sejak mulai menjabat,” ucap Sekretaris Militer Presiden membacakan Keputusan Presiden.

Proses selanjutnya dilanjutkan dengan pembacaan sumpah jabatan sebagai Kapolri. Pembacaan sumpah dipimpin oleh Jokowi dan diulang oleh Listyo.

“Demi Tuhan yang Maha Esa. Saya menyatakan dengan sungguh-sungguh bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang berdasarkan Pancasila, dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945. Serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjungjung tinggi etika jabatan bekerja dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjungjung tinggi Tribata. Kiranya tuhan menolong saya,” ucap Jokowi yang diulangi oleh Listyo.

Dalam kesempatan ini, Listyo juga langsung diberikan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi. Bintang di pundaknya bertambah menjadi 4 atau berpangkat Jenderal. Proses pelantikan ditutup dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dan doa.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kendalikan Inflasi di Daerah, Pemkab Kayong Utara Sinergi Semua Elemen

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Kayong Utara, Rene Reinaldy hadir dalam…

2 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Perayaan Syukuran Panen Padi di Desa Tanjung Karang

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri acara Dange atau Gawai Dayak di…

6 hours ago

Wabup Ketapang Lepas Siswa Peserta Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati (Wabup) Ketapang, Farhan melepas secara resmi keikutsertaan siswa peserta Calon…

6 hours ago

Pria di Kubu Raya Lakukan Aksi Pencurian di 11 TKP Demi Sabu dan Judi Slot

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pria berinisial DN (23 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya ditangkap…

6 hours ago

Diduga Lakukan Pelecehan ke ART dan Anak Angkat, Oknum Anggota Polres Kayong Utara Dilaporkan

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang oknum polisi di Kayong Utara diduga telah melakukan pelecehan terhadap…

6 hours ago

Kamaruzaman Penuhi Panggilan Pemeriksaan Kejati Kalbar Sebagai Saksi Kasus Dana Hibah Yayasan Mujahidin

KalbarOnline, Pontianak - Syarif Kamaruzaman memenuhi panggilan penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Barat sebagai saksi…

6 hours ago