Categories: Nasional

Ditanya Rencana Pembentukan Holding Ultra Mikro, Ini Jawaban Bos BRI

KalbarOnline.com – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) berencana akan membentuk Holding Ultra Mikro yang merupakan gabungan dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT Permodalan Nasional Madani (Persero), dan PT Pegadaian (Persero).

Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan, keputusan tersebut sepenuhnya ada pada pemegang saham perseroan yaitu Kementerian BUMN. Pihaknya hanya akan mengikuti semua keputusan dari pemegang saham.

“Meskipun semua sudah sangat menunggu pertanyaan saya, itu domainnya pemegang saham, dan kami adalah pihak yang akan diholdingkan, sehingga jawabannya adalah kami serahkan ke pemegang saham dan kami akan mengikuti arahan pemegang saham,” ujarnya dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) BRI yang digelar virtual, Kamis (21/1).

Sebelumnya, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, Menteri BUMN Erick Thohir akan berencana melakukan aksi korporasi lagi untuk perusahaan pelat merah. Salah satunya adalah Holding Ultra Mikro yang merupakan peleburan dari BRI, PNM, dan Pegadaian.

Menteri Erick menyebut, rencana sinergi tersebut bertujuan untuk mendorong pengusaha kecil untuk naik kelas, UMKM yang semula tidak bankable bisa masuk kategori layak mendapatkan kredit perbankan.

Alasan yang menjadi timbulnya rencana Holding Ultra Mikro tersebut tersebut adalah bunga kredit yang tidak memberatkan pelaku usaha UMKM. Misalnya, ketika PNM menerbitkan untuk kebutuhan dananya mungkin dapat memberikan bunga sebesar 9 persen, namun dengan BRI yang memiliki pangsa pasar besar pinjamannya dapat lebih murah menjadi hanya 3 persen.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

3 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

4 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

5 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

19 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

20 hours ago