Categories: Sekadau

Bhabinkamtibmas Harapkan BLT DD Landau Apin Tepat Sasaran

Bhabinkamtibmas Harapkan BLT DD Landau Apin Tepat Sasaran

KalbarOnline, Sekadau – Bhabinkamtibmas Polsek Nanga Mahap, Bripda Martinus Marten mengharapkan calon penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) sesuai kriteria. Hal ini disampaikan Bripda Martinus Marten saat musyawarah desa khusus (Musdessus) di Balai Betomu Desa Landau Apin, Rabu (20/1/2021).

Musdessus bertujuan untuk melakukan verifikasi dan validasi data keluarga penerima manfaat (KPM) Desa Landau Apin agar tidak ada penerima bantuan sosial ganda dari Dinas kepemerintahan yang lain. Dirinya mengharapkan, masyarakat yang nantinya akan menerima BLT DD benar-benar layak untuk mendapatkan, berdasarkan hasil verifikasi dan validasi data di lapangan.

“Meskipun jumlah penerimanya belum ditetapkan, bantuan ini diharapkan tepat sasaran, diterima oleh warga yang belum pernah mendapatkannya, sesuai pendataan di lapangan,” kata Bripda Marten.

“Dikhawatirkan dikemudian hari ada warga yang merasa layak mendapatkan bantuan dan tidak terfasilitasi. Hal tersebut bisa menimbulkan masalah” pungkasnya.

Turut hadir pendamping PKH Kabupaten Sekadau M. Fahrul Rozi, Kasi Kesra Kecamatan Nanga Mahap Andreas, Kepala Desa Landau Apin Albertus Kesuma, Babinsa Serda Dwi Juniato, Ketua BPD Landau Apin Susanto serta tokoh masyarakat desa Landau Apin.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

11 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

12 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

12 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

12 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago