Categories: Sport

Bikin 6 Angka Beruntun, Ganda Indonesia Sikat Juara All England 2016

KalbarOnline.com-Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri tampil luar biasa untuk melaju ke babak kedua Toyota Thailand Open 2020.

Berlaga di Impact Arena, Bangkok hari ini (210/1), Bagas/Fikri mengalahkan ganda Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov. Bagas/Fikri menang setelah menjalani pertarungan keras dalam rubber game dengan skor 21-15, 16-21, dan 21-13.

Pada game pertama, Bagas/Fikri bermain dengan sangat agresif. Mereka tidak memberikan kesempatan kepada Ivanov/Sozonov untuk berkembang. Bagas/Fikri memimpin sangat jauh dalam kondisi 12-4.

Ganda nomor 48 dunia itu terus mengontrol permainan dan melaju dalam kondisi jauh dengan skor 16-6. Ivanov/Sozonov memang sempat berusaha mengejar. Tetapi sudah terlambat. Bagas/Fikri menutup game kedua dengan skor 21-15.

Di game kedua, permainan Ivanov/Sozonov meningkat. Sempat tertinggal 2-4, juara All England 2016 itu mencetak tujuh angka beruntun dan unggul dalam posisi 9-4. Setelah itu, Ivanov/Sozonov melaju dengan nyaman dan akhirnya mengambil game kedua dengan kedudukan 21-16.

Baca Juga:
Dilibas Juara Dunia Junior dari Indonesia, No 1 Denmark Akui Menderita
Kebangkitan Hebat Tunggal Indonesia: Cetak 6 Angka Beruntun dan Menang
Dibantai Anthony Ginting, Tunggal India: Dia Terlalu Cepat dan Bagus

Nah, pada awal game penentuan, laga berjalan dengan ketat. Ivanov/Sozonov sempat memimpin dengan skor 9-6. Tetapi Bagas/Fikri bangkit, sukses mencetak enam angka beruntun, dan berbalik memimpin dengan skor 12-9 lalu berlanjut dalam kedudukan 15-10.

Dalam posisi unggul 17-13, Bagas/Fikri yang masih berusia 22 dan 21 tahun tersebut tak melepaskan kesempatan. Mereka melaju dengan luar biasa, mencetak empat poin beruntun, untuk menutup pertandingan dengan skor 21-13.

“Alhamdulillah hari ini kami bisa menang. Di game pertama kami bisa mengontrol permainan karena menang angin lapangannya. Jadi menyerangnya lebih enak, juga lawan banyak melakukan kesalahan sendiri,” kata Fikri dalam siaran pers PP PBSI yang diterima KalbarOnline.com.

Game kedua kami kalah angin jadi lebih berat bolanya, dari awal sulit keluar dari tekanan. Game ketiga, coba ubah pola bermain lebih berani main nolob sama harus megang permainan depannya. Sempet tertinggal juga. tapi akhirnya bisa membalikan keadaan,” imbuhnya.

Pada babak 16 besar, Bagas/Fikri akan berhadapan dengan pemenang antara ganda Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel yang berhadapan dengan pasangan Thailand Apiluk Gaterahong/Natchanon Tulamok.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

KSDA Kalbar dan BTN Gunung Palung Tangani Kemunculan Orang Utan di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Bermula dari beredarnya informasi di salah satu media sosial terkait adanya…

6 hours ago

Kadis Kesehatan Ajak Nakes Peran Aktif Turunkan AKI/AKB dan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Kalimantan Barat, Erna Yulianti mengajak para tenaga…

6 hours ago

Pekan Gawai Dayak ke 38 Siap Digelar

KalbarOnline, Pontianak - Jelang Pelaksanaan Pekan Gawai Dayak (PKD) ke XXXVIII (38) Tahun 2024, Penjabat…

6 hours ago

Lepas Peserta Lomba HKG PKK ke-52 Tingkat Nasional, Kalbar Optimis Pasti Juara

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK…

7 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Pj Sekda Zulkarnain Tekankan Soal Kedisiplinan ASN

KalbarOnline, Pontianak – Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Zulkarnain menekankan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara…

7 hours ago

Inflasi Kota Pontianak Capai 2,77 Persen

KalbarOnline, Pontianak – Angka inflasi Kota Pontianak kini mencapai 2,77 persen. Pj Wali Kota Pontianak,…

7 hours ago