Categories: Nasional

Sandiaga: Sports Tourism Jadi Solusi Cepat Bangkitkan Ekonomi di NTB

KalbarOnline.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, sports tourism atau pariwisata olahraga bisa menjadi solusi cepat untuk membuka banyak lapangan kerja. Sekaligus memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di kawasan Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Sports tourism bisa menjadi quick win kita dalam memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di NTB,” kata Sandiaga dalam keterangan tertulisnya pada KalbarOnline.com, Minggu (17/1).

Dalam kunjungan kerjanya ke Pulau Lombok, NTB, pada Sabtu (16/1) itu. Sandiaga menyempatakan untuk meninjau sejumlah spot yang dinilai bagus untuk penyelenggaraan event olahraga triathlon.

“Saya sengaja bangun lebih pagi untuk menyiapkan diri untuk berenang di Pantai Tanjung Aan. Berenang dengan jarak 500 meter. Dilanjutkan dengan bersepeda sejauh 7 km dan diakhiri dengan berlari sejauh 3 km menuju Pantai Kuta Mandalika,” kata Sandiaga.

Usai menjajal spot-spot olahraga di kawasan Lombok Tengah, Sandiaga mengatakan, event sports tourism sangat layak diselenggarakan di NTB. Ia berharap event-event sports tourism semakin mematangkan perhelatan berkelas dunia seperti MotoGP.

“Hari ini kita buktikan bahwa tempat-tempat ini layak diadakan sport tourism. Semoga ini menjadi langkah kita dalam mematangkan persiapan demi menyambut ajang bergengsi kelas dunia seperti MotoGP 2021,” kata Sandiaga.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

3 hours ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

3 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

3 hours ago