Categories: Nasional

Sandiaga: Sports Tourism Jadi Solusi Cepat Bangkitkan Ekonomi di NTB

KalbarOnline.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, sports tourism atau pariwisata olahraga bisa menjadi solusi cepat untuk membuka banyak lapangan kerja. Sekaligus memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di kawasan Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Sports tourism bisa menjadi quick win kita dalam memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di NTB,” kata Sandiaga dalam keterangan tertulisnya pada KalbarOnline.com, Minggu (17/1).

Dalam kunjungan kerjanya ke Pulau Lombok, NTB, pada Sabtu (16/1) itu. Sandiaga menyempatakan untuk meninjau sejumlah spot yang dinilai bagus untuk penyelenggaraan event olahraga triathlon.

“Saya sengaja bangun lebih pagi untuk menyiapkan diri untuk berenang di Pantai Tanjung Aan. Berenang dengan jarak 500 meter. Dilanjutkan dengan bersepeda sejauh 7 km dan diakhiri dengan berlari sejauh 3 km menuju Pantai Kuta Mandalika,” kata Sandiaga.

Usai menjajal spot-spot olahraga di kawasan Lombok Tengah, Sandiaga mengatakan, event sports tourism sangat layak diselenggarakan di NTB. Ia berharap event-event sports tourism semakin mematangkan perhelatan berkelas dunia seperti MotoGP.

“Hari ini kita buktikan bahwa tempat-tempat ini layak diadakan sport tourism. Semoga ini menjadi langkah kita dalam mematangkan persiapan demi menyambut ajang bergengsi kelas dunia seperti MotoGP 2021,” kata Sandiaga.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

51 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

56 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

1 hour ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

23 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

24 hours ago