Sutarmidji Serahkan Jenazah Agus Minarni Korban SJ 182 : Insya Allah Almarhumah Sahid

Sutarmidji Serahkan Jenazah Agus Minarni Korban SJ 182 : Insya Allah Almarhumah Sahid

KalbarOnline, Pontianak – Jenazah Agus Minarni, korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang telah teridentifikasi tiba di Bandara Internasional Supadio. Jenazah perempuan asal Kabupaten Mempawah itu diangkut menggunakan pesawat SJ 186.

Jenazah diserahkan Kepala Kantor SAR Pontianak, Yopi Haryadi kepada Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji untuk selanjutnya diserahkan kepada keluarga di VVIP Bandara Internasional Supadio, Sabtu (16/1/2021) sore.

Oleh Gubernur Sutarmidji, jenazah diserahkan kepada pihak keluarga untuk selanjutnya dibawa ke rumah duka di Desa Sengkubang, Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah.

Jenazah Agus Minarni rencananya akan disholatkan di Masjid Rayyana Kampus II Pondok Pesantren Darussalam Sengkubang, ba’da Isya malam ini.

Agus Minarni berhasil diidentifikasi oleh Tim DVI pada Rabu (13/1/2021). Sementara suaminya, yakni Ustadz Muhammad Nur Kholifatul Amin masih belum teridentifikasi.

Agus Minarni sendiri merupakan guru SMA Negeri 1 Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah. Ia bersama suaminya Ustadz Muhammad Nur Kholifatul Amin menumpang pesawat Sriwijaya Air SJ-182 itu. Ibu dua anak ini diketahui, mengunjungi anaknya yang tengah mondok di Pesantren Gontor Malang.

Jenazah almarhumah Agus rencananya akan dimakamkan di Sengkubang.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dan masyarakat Kalimantan Barat, saya menyampaikan turut berduka cita yang mendalam. Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu, baik dalam proses pencarian hingga pemulangan jenazah korban,” ucap Gubernur Sutarmidji dalam sambutannya sebelum menyerahkan jenazah.

“Insya Allah almarhumah meninggal dalam keadaan Sahid,” tandas Midji.

Dalam kesempatan itu, Bupati Mempawah, Erlina Ria Norsan turut menyerahkan akta Kematian Agus Minarni kepada pihak keluarga.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Fransiskus Diaan Tinjau Pekerjaan Ruas Jalan Dalam Kota Putussibau

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meninjau sejumlah pekerjaan jalan di Kota Putussibau,…

2 hours ago

Kabar Duka, Ayahanda Pj Wali Kota Pontianak Meninggal Dunia

KalbarOnline, Pontianak - Innalillahi wa inna ilaihi roji’un. Kabar duka menyelimuti keluarga Penjabat (Pj) Wali…

2 hours ago

Wabup Ketapang Hadiri Acara Selamatan dan Penandatanganan Plakat Masjid Al-khair Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri acara selamatan dan penandatangan plakat  Masjid Al-Khair…

2 hours ago

Tinjau Latihan Tari Kolosal MTQ di Nanga Tayap, Wabup Farhan: Ini Sejarah untuk Para Penari

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan meninjau persiapan pelaksanaan MTQ ke-XXXI tingkat Kabupaten Ketapang…

2 hours ago

KPU Tetapkan 45 Nama Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Ketapang 2024, Berikut Daftarnya

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ketapang menggelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan…

2 hours ago

Tabrak Beton Pembatas Jembatan di Simpang Hulu Ketapang, Sopir Pikap Meninggal

KalbarOnline, Ketapang – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Trans Kalimantan tepatnya di KM 11…

2 hours ago