Categories: Nasional

KPK Minta Komjen Listyo Sigit Prabowo Lengkapi Laporan Harta Kekayaan

KalbarOnline.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan Laporan Harta Kekayaan Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo tidak lengkap.

Pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK bidang pencegahan Ipi Maryati mengatakan, status laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) Listyo Sigit tercatat tidak lengkap. Jenderal bintang itu diminta untuk melengkapi dokumen.

“Harus dilampirkan dapat dilengkapi saat menyampaikan laporan periodik tahun pelaporan 2020 yang dilakukan mulai tanggal 1 Januari hingga 31 Maret 2021,” kata Ipi dalam keterangannya, Jumat (15/1).

Dalam catatan LHKPN, Listyo menyampaikan laporan harta kekayaan pada 11 Desember 2020 untuk jenis pelaporan khusus. Laporan itu awal menjabat pada pelaporan 2019.

Ipi menegaskan, KPK berwenang melakukan pendaftaran dan pemeriksaan terhadap laporan harta kekayaan penyelenggara negara sebagaimana yang diatur dalam Undang-Undang nomor 19 Tahun 2019 pasal 7 ayat (1) huruf a.

Menelisik harta kekayaan Listyo Sigit dalam LHKPN melalui laman elhkpn.kpk.go.id pada Rabu (13/1), mantan Kadivpropam Polri itu tercatat memiliki harta kekayaan sebanyak Rp 8.314.735.000 atau Rp 8,3 miliar. Laporan itu disampaikan Listyo pada 31 Desember 2019.

Baca juga: Listyo Calon Tunggal Kapolri, DPR Segera Gelar Fit and Proper Test

Untuk harta tidak bergerak milik Listyo berupa tanah dan bangunan, tersebar di Kota Semarang, Kota Tangerang, dan Jakarta Timur. Nilainya mencapai Rp 6.150.000.000.

Mantan ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu juga memiliki mobil Toyota Fortuner dengan nilai Rp 320.000.000. Harta bergerak lainnya senilai Rp 975.000.000.

Listyo juga memiliki kas dan setara kas senilai Rp 869.735.000. Dengan demikian, total harta milik Listyo Sigit Prabowo mencapai Rp 8.314.735.000.

Sebagaimana diketahui Komjen Listyo Sigit Prabowo adala calon kapolri yang diajukan Presiden Jokowi kepada DPR. Pengajuan itu berdasar pada Surpres bernomor: R-02/Pres/01/2021.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

3 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

8 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

9 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

23 hours ago