Categories: Sekadau

Ketua MUI Sekadau Respon Positif Penunjukan Komjen Pol Listyo Sigit sebagai Calon Kapolri

Ketua MUI Sekadau Respon Positif Penunjukan Komjen Pol Listyo Sigit sebagai Calon Kapolri

KalbarOnline, Sekadau – Ketua MUI Sekadau, KH. Muhdlar menyatakan dukungannya terhadap keputusan Presiden Joko Widodo atas penunjukan calon Kapolri pengganti Jendral Idham Aziz, yakni Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo.

Sebagai warga negara yang baik, Kyai Muhdlar mengatakan pihaknya menghormati siapapun yang ditunjuk menjadi pemimpin di negara Indonesia. Menurutnya, Indonesia adalah negara yang berazaskan Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika sehingga setiap anak bangsa berhak mendapat kepercayaan sebagai pemimpin.

“Jangan pandang sosok pemimpin dari agama atau sukunya, melainkan dari rekam jejak kinerja dan profesionalitasnya,” kata Kyai Mudhlar ditemui awak media di kediamannya, Kamis 14 Januari 2021.

Terkait pandangannya terhadap Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo, Kyai Muhdlar mengatakan calon Kapolri tunggal ini dinilai memiliki riwayat karir dan karakter yang baik, serta memiliki hubungan harmonis dengan sejumlah tokoh Islam di Indonesia.

Dirinya menyampaikan harapan agar Kapolri yang baru dapat menegakkan hukum secara adil dan bijak, serta memberantas kaum penyebar radikalisme dan terorisme yang selama ini menimbulkan stigma negatif terhadap umat islam.

“Mudah-mudahan dapat bersinergi dengan pemerintah dan seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan Indonesia yang aman, damai dan persatuan bangsa sesuai semboyan Bhineka Tunggal Ika,” harapnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

3 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

5 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

6 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

6 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

6 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

6 hours ago