Categories: Kabar

Kepala Daerah di Tangerang Raya Siap Disuntik Vaksin Sinovac Hari Ini

KalbarOnline.com – Seluruh Kepala Daerah di Tangerang Raya akan menerima vaksinasi Covid-19, yang dilakukan secara bersamaan di Pendopo Bupati Tangerang, di Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, Kamis (14/1/2021).

Tiga Kepala daerah di wilayah Tangerang Raya siap menjadi pasien pertama yang menerima vaksin Covid-19 buatan Sinovac di Banten.

“Iya jadi saya dan 8 kepala daerah di Kota dan Kabupaten di Provinsi Banten dan juga 3 orang dari pihak Provinsi Banten akan menerima vaksin Covid-19 pertama. Ini akan bisa membuktikan bahwa vaksinnya sehat dan aman bagi masyarakat,” ungkap Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah kepada media, Rabu (13/1/2021).

Ditambahkan Arief, dirinya sendiri tidak memiliki persiapan khusus jelang pelaksanaan vaksinasi.

“Enggak ada (persiapan-red), apa yang mau disiapin?. Saya mah bawa badan aja, yang penting kondisi badan fit. Syaratnya kan itu,” lanjutnya.

Senada dengan Arief, Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany dalam beberapa kesempatan juga telah menyatakan kesiapannya menerima vaksin pertama di wilayah Tangerang Selatan.

Terlebih wilayahnya menjadi lokasi pertama yang akan menjalani vaksinasi massa yang akan dijalani oleh 8.901 tenaga kesehatan di Tangerang selatan mulai Jumat (15/1/2021) depan.

“Insya Allah, Bismillah aja saya siap menjadi yang pertama divaksin Covid-19 di Tangerang Selatan, karena ini bagian dari ikhtiar yang kita yakini sebagai upaya penyelamatan, dan untuk kita keluar dari pandemi Covid-19,” ucapnya.

“Saya meyakini dan percaya apa yang dilakukan pemerintah pusat yang disampaikan kepada kita di daerah dalam rangka untuk menyelamatkan masyarakat sendiri, dan tentunya bagaimana untuk bisa keluar dari pandemi Covid-19. Pastinya pemerintah gak akan gegabah melakukan tindakan ini (Vaksin Covid-19 secara masiv), dan saya meyakini ini belajar dari kejadian kasus bencana non alam, karena kan kasus seperti ini tidak hanya tahun ini saja 2020, tetapi beberapa puluh tahun ratusan tahun juga ada kejadian seperti ini,” tandasnya.

Juru Bicara percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Tangerang, Hendra Tarmizi mengungkapkan, wilayah Kabupaten Tangerang, belum memperoleh kepastian jumlah vaksin yang akan diberikan oleh Pemerintah Provinsi Banten.

“Kuota belum tahu, untuk data Nakes kita lebih kurang 15.500 orang dengan jumlah tenaga vaksinator lebih kurang 161 orang,” ucap dia.

Sebelumnya, Dinas Kesehatan Provinsi Banten mengungkapkan bahwa, pada tahap pertama vaksinasi Covid-19 di wilayah Provinsi Banten, dibagi ke dalam dua termin dengan kuota sebanyak 14.560 vaksin.

“Berdasarkan arahan Kemenkes,hanya dua kota yang diberikan yaitu yang berdekatan dengan DKI Jakarta, Kota Tangsel dan satu ibu kota provinsi tersebut, yakni kota Serang. Sebanyak 3.800 untuk kota Serang, dan 8 ribu lebih untuk Tangsel,” jelas Kadis Kesehatan Provinsi Banten, Ati Pramudji.

Selanjutnya, pada minggu ketiga bulan Januari atau akhir bulan Januari, Pemprov Banten kembali akan mendapat sekitar 72 ribuan vaksin. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago