Categories: Sport

Bantai Lawan dengan Skor Sangat Telak, Jonatan Christie Lolos 8 Besar

KalbarOnline.com-Tunggal Indonesia Jonatan Christie melaju mudah pada perempat final Yonex Thailand Open 2020.

Pada babak kedua hari ini (14/1), Jonatan membantai Jason Anthony Ho-Shue asal Kanada dalam dua game langsung. Unggulan keenam tersebut menang dengan skor sangat telak yakni 21-10 dan 21-9.

Pada game pertama, Jonatan menang mudah dengan skor 21-10. Setelah unggul 11-3 ketika interval, Jonatan melaju sangat cepat untuk mencapai game point dengan skor 20-9. Gagal memberikan perlawanan berarti, Ho-Shue remuk pada game pembuka ini.

Baca Juga: Bangkit Sensasional, Anthony Ginting Gebuk Juara Dunia Junior 3 Kali

Di awal game kedua, Ho-Shue sempat unggul 3-2. Tetapi hanya sampai di sana saja perlawanan pemain nomor 49 dunia tersebut. Jonatan melesat dan unggul 14-6. Setelah itu, dalam posisi 15-9, Jonatan mendulang enam angka beruntun dan menutup pertandingan dengan kemenangan 21-9.

Dengan kemenangan ini Jonatan akan menghadapi tantangan sesungguhnya pada perempat final besok (15/1). Di fase delapan besar itu, Jonatan sudah ditunggu unggulan empat asal Denmark Viktor Axelsen.

Pada babak kedua hari ini, Axelsen mengalahkan pemain muda berusia 22 tahun asal Thailand Kantaphon Wangcharoen. Axelsen menang dalam dua game langsung dengan skor 21-13 dan 21-17.

Dala lima pertemuan sebelumnya, Jonatan dan Axelsen mampu saling mengalahkan. Jonatan menang tertinggal tipis 2-3 dalam head-to-head. Tetapi dalam duel terakhir di French Open 2019, Jonatan berhasil meraih kemenangan.

Keberhasilan Jonatan ini mengikuti langkah kompatriotnya, Anthony Sinisuka Ginting.

Pada babak kedua yang berlangsung beberapa jam sebelumnya, Ginting mengalahkan juara dunia junior tiga kali asal Thailand Kunlavut Vitidsarn. Dalam laga itu, Ginting menang dalam dua game langsung dengan skor 21-16, 21-19.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago