Categories: HeadlinesKetapang

Bupati Martin Rantan Siap Jadi Orang Pertama di Ketapang yang Disuntik Vaksin Covid-19

Bupati Martin Rantan Siap Jadi Orang Pertama di Ketapang yang Disuntik Vaksin Covid-19

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Kebupaten Ketapang, Martin Rantan mengaku siap menjadi orang yang pertama di Ketapang yang disuntik vaksin Covid-19. Hal itu dilakukannya, untuk memberikan keyakinan kepada warganya, khususnya petugas pelayanan publik dan tenaga kesehatan yang akan diproritaskan mendapat vaksin Covid-19.

“Saya sebagai kepala daerah akan berada pada barisan atau kloter pertama untuk divaksin, saya siap,” katanya, Senin (11/1/2021).

Namun demikian, Martin menyebut kalau kesiapan dirinya untuk divaksin tentu setelah dinyatakan memenuhi syarat kesehatan melalui tes kesehatan.

“Saya pikir saya tidak ada penyakit ikutan, jadi saya pikir saya siap saja,” ujarnya.

Martin Rantan juga mengimbau kepada tenaga Kesehatan dan masyarakat untuk ikut bersedia divaksin, agar memiliki kekebalan tubuh dalam melawan virus corona.

“Jadi untuk masyarakat dan petugas kesehatan jangan takut-takut. Karena ada standar medisnya. Jadi kalau dinyatakan sehat, setelah medical check-up boleh dilakukan, kalau yang ada penyakit ikutan tidak usah,” ucapnya.

Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ketapang, pada tahap pertama, berdasarkan skala prioritas Ketapang akan mendapatkan 1.475 vial vaksin Covid-19 Sinovac dari Provinsi Kalbar.

Satu vial vaksin Sinovac sendiri dapat peruntukkan untuk empat orang tenaga kesehatan. Pada tahap pertama vaksinasi Covid-19 akan dilakukan kepada 2.753 tenaga kesehatan di Ketapang. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Laka Lantas di Sekadau Tewaskan Pengendara Motor Yamaha Vixion

KalbarOnline, Sekadau - Kecelakaan tragis terjadi pada Senin (06/05/2024) pagi sekitar pukul 07.30 WIB di…

18 mins ago

Terjun dari Sampan, Warga Sekadau Terseret Arus dan Hilang di Sungai Ensayang

KalbarOnline, Sekadau - Seorang warga bernama Yohanes Leman (41 tahun) dikabarkan hilang tenggelam terbawa arus…

21 mins ago

Penemuan Mayat di Selokan Jalan Gajah Mada Gegerkan Warga

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah warga dan pengendara jalan dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung…

1 hour ago

Disdik Kayong Utara Gelar Seleksi Talenta O2SN dan FLS2N Tingkat Kabupaten

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemkab Kayong Utara melalui Dinas Pendidikan menggelar seleksi ajang talenta O2SN…

3 hours ago

Dua Bocah Bawah Umur Tewas Kecelakaan di Jalan Putri Dara Hitam Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Dua bocah bawah umur, MR (13 tahun) dan FB (13 tahun), tewas…

4 hours ago

Pj Wako Pontianak Harap Pekan Budaya Laskar Melayu Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

5 hours ago