Sehari Covid-19 Tambah 9.640, Paling Banyak di DKI Jakarta

KalbarOnline.com – Kasus Covid-19 harian bertambah 9.640 orang berdasarkan data dari Satgas Penanganan Covid-19 pada Minggu (10/1). Kini total sudah 828.026 orang terinfeksi Covid-19. DKI Jakarta dan Pulau Jawa menjadi penyumbang kasus nasional terbanyak.

Sebaran kasus di DKI Jakarta dalam sehari sebanyak 2.711 kasus. Jawa Barat 1.468 kasus. Jawa Tengah 1.045 kasus. Jawa Timur 1.004 kasus. Dan Sulawesi Selatan 585 kasus. Jumlah itu terdeteksi dari hasil pemeriksaan atau tes harian sebanyak 46.025 spesimen. Ada 70.381 orang berstatus suspek. Tes harian dilakukan terhadap 31.743 orang. Positivity rate naik menjadi 15,7 persen di mana 3 hari yang lalu positivity rate masih 15,4 dan 15,5 persen.

Baca Juga :  Pemprov Kalbar Raih Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Standar Pelayanan Publik dari Ombudsman RI

Total pasien meninggal dalam sehari bertambah 182 jiwa. Paling banyak kasus kematian harian terjadi di Jawa Timur sebanyak 61 jiwa. Kini total sudah 24.129 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Baca Juga :  Larangan WNA Masuk Ke Tanah Air Diperpanjang 14 Hari

Jumlah pasien sembuh harian bertambah 7.513 orang. Paling banyak pasien sembuh terjadi di DKI Jakarta sebanyak 2.903 orang. Kini total sudah 681.024 orang sembuh dari Covid-19. Sudah 510 kabupaten kota terdampak Covid-19. Ada 2 provinsi di bawah 10 kasus. Dan tak ada satupun provinsi dengan nol kasus harian. (*)

Saksikan video menarik berikut ini:

Comment