Categories: Nasional

Pesawat SJ-182 Jatuh, Ikatan Pilot Indonesia Sampaikan Duka Mendalam

KalbarOnline.com – Ikatan Pilot Indonesia (IPI) mengungkapkan duka mendalam atas jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 rute Jakarta-Pontianak di kawasan Kepulauan Seribu. Di mana, pada Sabtu (9/1), pukul 14.40 WIB, pesawat yang diisi oleh 62 orang itu hilang kontak.

“Segenap Badan Pengurus IPI menyatakan duka cita dan keprihatinan yang mendalam atas kejadian yang menimpa penerbangan Sriwijaya Air SJ-182 rute Soekarno-Hatta Jakarta CGK – Supadio Pontianak PNK pada 9 Januari 2021,” ungkap Wakil Ketua Umun IPI Capt Rama VPN Noya dalam keterangan resmi yang diterima KalbarOnline.com, Minggu (8/1).

Ia mengharapkan adanya kabar baik bagi para penumpang dan awak pesawat dari kejadian tersebut. Di mana diketahui bahwa pesawat tersebut kehilangan ketinggian sekitar 10 ribu kaki dalam tempo 1 menit.

Awalnya, pesawat sempat mencapai ketinggian 10.900 kaki. Mendadak, ketinggian pesawat berubah menjadi 8.950 kaki, turun ke 5.400 kaki, hingga terakhir terpantau di 250 kaki. Setelah itu, pesawat hilang kontak.

“Kami masih berharap adanya kemungkinan yang terbaik bagi awak pesawat dan seluruh penumpang dalam penerbangan ini,” tutur dia.

Noya pun mengimbau agar masyarakat menunggu perkembangan terkini dari upaya Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) dan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

“Semoga Tuhan Yang Maha Esa melindungi kita semua. Amin,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ani Sofian Pimpin Ikrar Netralitas ASN Pemkot Pontianak di Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada November mendatang, seluruh kepala perangkat daerah…

32 mins ago

Selain Dijual, Pj Wako Sarankan Nelayan Olah Ikan Hasil Tangkapan

KalbarOnline, Pontianak - Dua unit kapal nelayan tertambat di tepian Sungai Kapuas di Gang H…

36 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmi Buka Pekan Gawai Dayak ke-38

KalbarOnline, Pontianak – Pekan Gawai Dayak ke-38 Kalimantan Barat (Kalbar) resmi dibuka oleh Pj Gubernur…

38 mins ago

600 Pemuda Kalbar Terlibat dalam Aksi Menyala Kakak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - 600 generasi muda dari berbagai komunitas dan organisasi di Kalimantan Barat terlibat…

9 hours ago

Presiden Jokowi Kenakan Wastra Khas Kalbar di KTT World Water Forum

KalbarOnline, Pontianak - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo terlihat mengenakan wastra khas Kalimantan Barat (Kalbar)…

9 hours ago

PAN Restui Tjhai Chui Mie Maju Bersama Muhammadin di Pilwako Singkawang

KalbarOnline, Pontianak - DPP Partai Amanat Nasional (PAN) memberikan surat rekomendasi dukungan kepada bakal pasangan…

9 hours ago