Categories: Kabar

Kantor Pusat Hyundai Asia-Pasifik di Malaysia Dikabarkan Akan Pindah ke Indonesia

KalbarOnline.com — Hyundai dilaporkan akan memindahkan markas Hyundai Asia-Pasifik dari Malaysia. Kantor pusat Hyundai Asia-Pasifik di Malaysia yang berdiri sejak 2015 itu bakal pindah ke Indonesia.

Dilaporkan Wapcar.my, Hyundai Motor Corporation memiliki kantor di Malaysia yang terletak di Mutiara Damansara. Di sana terletak Hyundai Training Academy yang juga berfungsi sebagai kantor pusat regional Asia Pasifik Hyundai Motor.

Markas Hyundai Motor Asia Pasifik di Malaysia ini dibuka pada 2015. Sejak saat itu, fasilitas ini dimanfaatkan untuk memberikan dukungan termasuk pelatihan penjualan dan purnajual mobil Hyundai di 32 negara di kawasan Asia Pasifik.

Kini, berembus kabar bahwa Hyundai Training Academy di Malaysia akan ditutup akhir tahun ini. Sebab, Hyundai akan memindahkan fasilitas itu ke Indonesia.

“Kabar tersebut merupakan pukulan bagi ambisi Malaysia untuk menjadi pusat otomotif regional di Asia Tenggara,” tulis Wapcar.my sebagaimana dilansir detik.

Karyawan Malaysia yang bekerja di Hyundai Training Academy telah di-PHK. Beberapa yang tersisa akan meninggalkan posisinya setelah serah terima ke tim di Indonesia. Serah terima akan dilakukan secara bertahap, dan diperkirakan selesai akhir tahun ini.

Hyundai Training Academy dimiliki langsung oleh Hyundai Motor Company. Ini tidak terkait dengan distributor Hyundai di Malaysia, Hyundai Sime-Darby Motors (HSDM). Artinya, bisnis penjualan mobil Hyundai tetap berjalan seperti biasa di Malaysia.

Wapcar menulis, Indonesia menjadi negara yang diinginkan oleh setiap pabrikan mobil saat ini. Sebab, komitmen Presiden Joko Widodo (Jokowi) mempromosikan kendaraan listrik begitu kuat. Hal itu yang ingin dikejar oleh setiap pabrikan mobil.

Seperti diketahui, Hyundai telah menggelontorkan investasi besar di Indonesia untuk menjadi basis produksinya di kawasan Asia Pasifik. Salah satu buah dari investasi itu adalah pembangunan pabrik di Cikarang, Bekasi yang diperkirakan rampung akhir tahun 2021 nanti.

Pabrik tersebut merupakan salah satu bentuk implementasi komitmen investasi Hyundai untuk mengembangkan mobil listrik yang telah ditandatangani di Korea Selatan pada tanggal 26 November 2019 lalu. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago