Categories: Kabar

Innalillahi, Mantan Kapala Bulog Beddu Amang Meninggal Dunia

KalbarOnline.com – Kabar duka datang dari mantan Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) Republik Indonesia, Beddu Amang dikabarkan meninggal dunia. Kabar ini disampaikan Said Didu dalam unggahan akun twitternya pada Sabtu sore (9/1/2021).

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telang berpulang ke rahmatullah Bpk Dr. Beddu Amang, mantan Menpangan/Ka Bulog, mantan Ketua KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan). Alfatihah buat almarhum,” tulis Said Didu lewat unggahannya.

Sebagai catatan, Beddu Amang selain tercatat sebagai Menteri Negara Urusan Pangan juga merangkap sebagai Kepala Badan Urusan Logistik Republik Indonesia, periode 1995-1998.

Beddu Amang lahir di Ujung Pandang, 7 Agustus 1936 merupakan Mantan Menteri Negara Urusan Pangan/Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) Republik Indonesia periode tahun 1995-1998.

Almarhum menyelesaikan pendidikan S1 dari Fakultas Pertanian Universitas Gajah Mada (UGM) pada Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian (1977), lalu pendidikan S2 dan S3 dalam bidang Pembangunan Ekonomi dari University of California, Davis di Amerika Serikat, masing-masing pada tahun 1981 dan 1984.

Ia pernah menjadi Asisten I Menteri Negara Pangan (1993-1996), sebelum diangkat sebagai Kepala Bulog periode 1995-1998. Ia pernah juga menjadi Deputi Pengadaan dan Penyaluran Bulog (1998-1999). Almarhum pernah menjabat pula sebagai Ketua Umum PP PERHEPI (Perhimpunan Ekonomi Pertanian Indonesia) selama dua periode yaitu 1993-1996 dan 1996-1999.

Selain itu Almarhum pernah menjabat sebagai Presiden ASAE (Asian Society of Agricultural Economist) periode 1996-1999. Pada Juli 1997 almarhum juga diangkat sebagai Guru Besar Luar Biasa di Fakultas Pertanian dan Kehutanan, Universitas Hasanuddin, Ujung Pandang. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

7 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

8 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

8 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

8 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago