Pecah Rekor Tertinggi, Sehari Positif Covid-19 Tambah 9.321 Kasus

KalbarOnline.com – Kasus Covid-19 harian kembali memecahkan rekor tertinggi. Dalam sehari pada Kamis (7/1), kasus positif bertambah 9.321 kasus. Jumlah itu yang tertinggi sejak pandemi Covid-19 masuk ke Indonesia bulan Maret 2020.

Jumlah itu diperiksa dari 68.019 tes atau spesimen dalam sehari. Masih ada 68.753 orang berstatus suspek Covid-19. Sebanyak 44.791 orang dites dalam sehari. Dan angka positivity rate mencapai 15,5 persen.

Baca Juga :  Sasar Kaum Milenial, Target Cakupan Vaksinasi Pontianak 70 persen Tercapai

Sebaran kasus positif di 5 provinsi tertinggi yaitu DKI Jakarta 2.398 kasus. Lalu disusul Jawa Barat 1.416 kasus, Jawa Tengah 998 kasus, Jawa Timur 948 kasus, dan Kalimantan Timur 479 kasus.

Baca Juga: Targetkan 58 Ribu Vaksin Terdistribusi Bulan Ini

Sementara itu, angka kematian bertambah 224 jiwa dalam sehari. Paling banyak kasus kematian terjadi di Jawa Timur sebanyak 68 jiwa. Totalnya sudah ada 23.520 jiwa meninggal akibat Covid-19.

Baca Juga :  Deklarasi Provokatif Benny Wenda, DPR: Papua Adalah Bagian Indonesia

Sedangkan, pasien sembuh bertambah 6.924 orang dalam sehari. Paling banyak pasien sembuh terjadi di DKI Jakarta sebanyak 1.441 orang. Kini totalnya sudah 659.437 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Sudah 510 kabupaten kota terdampak Covid-19. Ada 1 provinsi dengan di bawah 10 kasus harian. Dan tak ada satupun provinsi dengan nol kasus harian.

Saksikan video menarik berikut ini:

Comment