Categories: Nasional

Jokowi: Kedisiplinan Masyarakat Terhadap Protokol Kesehatan Berkurang

KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyoroti negara-negara lain yang melakukan lockdown terkait penyebaran Covid-19 yang semakin masif. Salah satunya Inggris yang memutuskan kembali lockdown setelah strain baru Covid-19 seolah tak terbendung.

“Kita tahu dua hari yang lalu atau 3 hari yang lalu, Bangkok (Thailand) lockdown, Tokyo (Jepang) dinyatakan dalam keadaan darurat, London (Inggris) juga di-lockdown,” ujar Jokowi dalam rapat kabinet di Istana Negara, Jakarta, Rabu (6/1).

Oleh sebab itu, Jokowi meminta para menteri dan gubernur untuk bekerja keras melakukan sosialiasai protokol kesehatan 3M yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun. “Oleh sebab itu kita harus bekerja keras, kerja mati-matian agar 3T dan 3M itu betul-betul bisa dilakukan di lapangan,” imbuh Jokowi.

Jokowi mengatakan dalam data survei yang dia terima hasilnya memprihatinkan bahwa tingkat kedisiplinan masyarakat terhadap protokol kesehatan menjadi berkurang. Hal tersebut dijadikan perhatian utama.

“Karena dari survei yang kita lakukan sekarang ini, motivasi disiplin terhadap protokol kesehatan masyarakat itu berkurang. Memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak berkurang,” ungkapnya.

Presiden Jokowi juga meminta kepada para gubernur di seluruh Indonesia agar tidak berhenti melakukan sosialiasi protokol kesehatan. Hal tersebut sangat penting untuk memutus penyebaran Covid-19 di tanah air.

“Agar menggencarkan kembali masalah yang berkaitan dengan kedisiplinan protokol kesehatan. Karena tadi surveinya memang disiplin terhadap protokol kesehatan menurun,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

1 hour ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

1 hour ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

1 hour ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

1 hour ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

1 hour ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

3 hours ago