Categories: Sport

Ingin Tanamkan Disipin Kelas Tinggi Khas Jepang ke Pemain Tim Nasional

KalbarOnline.com – Rionny Mainaky mendapat tantangan baru dengan menjabat Kabidbinpres PP PBSI periode 2020–2024. Yang terbesar ialah mempertahankan tradisi emas Olimpiade. Momen itu akan terjadi tahun ini.

’’Selama persiapannya maksimal, harapan itu ada. Jadi, saya harus yakin bisa merebut emas di Olimpiade Tokyo nanti,’’ ujarnya dalam keterangan resmi PBSI.

Rionny memang berpengalaman memburu emas Olimpiade. Dia pernah menjadi asisten pelatih ganda putra pelatnas Sigit Pamungkas. Saat itu, mereka mengantarkan Markis Kido/Hendra Setiawan meraih emas Olimpiade Beijing 2008.

Baca Juga: Hendra Setiawan: Kami Sudah Rindu Suasana Pertandingan

Sebelum menerima tawaran Kabidbinpres, Rionny perlu waktu seminggu untuk berpikir. Sebab, jabatan itu tentu berbeda ketika dia menjadi pelatih selama 23 tahun.

’’Saya pikir, karena sudah kembali ke sini, saya ingin berbuat sesuatu. Saya punya pengalaman melatih di semua sektor saat di Jepang. Selain itu, pelatih-pelatih di sini punya banyak pengalaman. Pemainnya juga sudah teruji,’’ papar Rionny.

Pengalaman sebagai pelatih kepala ganda putra Jepang tentu menjadi bekal Rionny. Yang pertama dia tanamkan adalah kedisiplinan.

’’Saya termasuk keras dalam berlatih. Tapi, latihan keras ini saya harap juga muncul dari kemauan si atlet. Mereka harus sadar bahwa hanya dengan latihan keras akan menghasilkan prestasi terbaik,’’ imbuh pria kelahiran 11 Agustus 1966 itu.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

5 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

5 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

5 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

5 hours ago

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

17 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

23 hours ago