Categories: Nasional

Moeldoko Bocorkan Calon Kapolri

KalbarOnline.com – Sosok calon Kapolri pengganti Jenderal Polisi Idham Azis mulai terbuka. Bocoran itu disampaikan langsung Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko,

Moeldoko menyebut, nama calon pimpinan tertinggi Korps Bhayangkara itu akan diajukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke DPR RI. “Siapanya (calon Kapolri) pasti sudah ada. Kebetulan tidak di kantong saya,” ungkapnya seperti dikutip PojokSatu (Jawa Pos Group), Selasa (5/1).

Moeldoko menyampaikan, proses pergantian Kapolri adalah sesuatu yang rutin dan prosedur serta mekanismenya juga sudah ada. Semua proses itu, sambungya, hanya tinggal menunggu waktu.

“Mekanisme jelas ada usulan, kemudian DPR akan memproses. Berikutnya nanti keputusannya seperti apa. Saya pikir sampai di situ saja,” terangnya.

Untuk diketahui, sampai saat ini, beredar sejumlah nama calon Kapolri yang disebut-sebut berpeluang besar menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis.

Di antaranya, Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo yang kini menjabat sebagai Kabareskrim Polri. Selanjutnya Komjen Pol Gatot Eddy Pramono yang saat ini menjabat sebagai Wakapolri.

Lalu Komjen Pol Agus Andrianto yang menjabat Kabaharkam dan Komjen Pol Boy Rafli Amar yang saat ini menjabat sebagai Kepala BNPT.

Berdasarkan prosedur, nama-nama calon Kapolri itu lebih dulu digodok di Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi Polri (Wanjakti) dan Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas). Selanjutnya, nama-nama calon itu akan diserahkan kepada Presiden.

Kemudian, Presiden akan memilih satu nama yang kemudian diajukan ke DPR RI untuk menjalani uji kepatutan dan kelayakan sebelum resmi ditunjuk. Sebagai informasi, Jenderal Polisi Idham Azis sendiri akan memasuki masa pensiun pada 1 Februari 2021

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

2 mins ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

3 mins ago

8 Puskesmas di Kubu Raya Terima Ambulans

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menyerahkan 8 unit mobil…

5 mins ago

Tahapan Pilkada Diluncurkan, Kamaruzaman Ingatkan Netralitas ASN

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengajak masyarakat untuk menjadikan…

6 mins ago

Pemkab Kubu Raya Raih Opini WTP Sepuluh Kali Berturut-turut

KalbarOnline, Kubu Raya - Pemerintah Kabupaten Kubu Raya kembali mendapatkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)…

8 mins ago

Kamaruzaman Sampaikan Keberhasilan Tiga Program Prioritas

KalbarOnline, Kubu Raya - Pj Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman menyampaikan keberhasilan tiga program kerja…

10 mins ago