Categories: Nasional

Sehari Covid-19 Tambah 6.877 Kasus, Meninggal 179 Jiwa

KalbarOnline.com – Kasus baru Covid-19 bertambah 6.877 orang dalam sehari pada Minggu (3/1). Kini total sudah 765.350 orang terinfeksi Covid-19. DKI Jakarta dan Jawa Barat menjadi provinsi paling banyak penyumbang kasus Covid-19 harian.

Sebaran kasus di DKI Jakarta sebanyak 1.658 kasus. Lalu disusul Jawa Barat 1.232 kasus, Jawa Tengah 928 kasus, Jawa Timur 599 kasus, dan Sulawesi Selatan 595 kasus.

Jumlah testing dalam sehari dilakukan pada 41.503 spesimen. Masih ada 72.027 berstatus suspek Covid-19.

Baca Juga: Indonesia Butuh Waktu 15 Bulan untuk Vaksinasi Covid-19

Sementara itu, kasus kematian harian bertambah 179 jiwa. Paling banyak kasus kematian harian terjadi di Jawa Tengah sebanyak 63 jiwa. Kini total sudah 22.734 jiwa meninggal dunia akibat Covid-19.

Sedangkan, pasien sembuh dalam sehari bertambah 6.419 orang. Paling banyak pasien sembuh harian terdapat di DKI Jakarta yaitu 1.681 orang. Total sudah 631.937 orang sembuh dari Covid-19.

Sudah 510 kabupaten kota terdampak Covid-19. Ada 4 provinsi di bawah 10 kasus. Dan tak ada satupun provinsi dengan nol kasus harian.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

1 hour ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

2 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

2 hours ago