Categories: Nasional

Kabar Duka, Mantan Menteri Kehakiman Prof Muladi Meninggal Dunia

KalbarOnline.com – Mantan Menteri Kehakiman (sekarang Menkumham) Prof Muladi dikabarkan meninggal dunia. Kabar meninggalnya dibenarkan oleh Wamenkumham, Eddy Hiariej. Prof Muladi dikabarkan meninggal dunia di RSPAD Gatot Soebroto pada Kamis (31/12) sekitar pukul 06.45 WIB.

“Benar (meninggal dunia),” kata Eddy Hiariej dikonfirmasi, Kamis (31/12).

Selain pernah menjabat sebagai Menteri Kehakiman, Muladi juga sempat menjabat sebagai Mensesneg hingga Anggota Komnas HAM.

Kabar duka ini pun disampaikan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie dalam akun media sosial Twitter. Dia mendoakan agar almarhum Prof Muladi diterima disisi Allah SWT.

“Innalillahi wainna ilaihi rojiuun. Prof. Dr. Muladi. SH. (mantan Rektor UNDIP, Menteri Kehakiman & Mensesneg) dikabarkan meninggal dunia pukul 6.45 pagi ini. Mari kita doakan almarhum husnul khotimah dan diterima di tempat tebaik oleh Allah SWT. Alfatihah. Amiin,” ujar Jimly.

Baca juga: Kondisi RS Masih Penuh, Pemerintah Telah Klaim Kendalikan Covid-19

Untuk diketahui, Prof Muladi meninggal pada usia 77 tahun. Dia merupakan seorang akademisi, hakim dan politikus Indonesia.

Dia juga pernah menjabat sebagai Rektor Universitas Diponegoro, Menteri Kehakiman dan Menteri Sekretaris Negara pada pemerintahan Presiden Soeharto dan B.J. Habibie. Dia juga tercatat sebagai Gubernur Lemhanas terlama pada 2005-2011.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

2 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

2 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

2 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

2 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

2 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

5 hours ago