Categories: Nasional

Budi Gunadi Sadikin Sebut Vaksinasi Butuh Waktu Lebih dari Setahun

KalbarOnline.com – Pemerintah merencanakan Januari 2021 pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat bisa dimulai. Saat inipun pemerintah memiliki 3 juta dosis vaksin Sinovac.

Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, proses vaksinasi kepada masyarakat butuh waktu yang tidak singkat. Dia memperkirakan, dibutuhkan waktu lebih dari 12 bulan.

“Jadi, dibutuhkan waktu lebih dari 12 bulan untuk menyelesaikan program vaksinasi ini,” ujar Budi Gunadi dalam konferensi pers, disiarkan melalui YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (30/12).

Budi mengatakan, program vaksinasi ini adalah salah satu strategi untuk memutus penularan Covid-19 di Tanah Air. Sehingga diharapkan vaksinasi bisa berjalan lancar.

Nantinya untuk pertama kali yang bakal disuntikan vaksin Covid-19 adalah tenaga kesehatan. Itu karena mereka adalah garda terdepan dalam memutus penularan Covid-19.

“Insya Allah sebelum rakyat Indonesia kembali masuk bekerja pada Januari, Insya Allah sudah bisa kita distribusikan ke 34 provinsi untuk kita mulai program vaksinasi,” katanya.

Budi berpesan, seiring berjalannya program vaksinasi tersebut masyarakat bisa menerapkan protokol kesehatan 3M yang ketat. Seperti memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.

“Mudah-mudahan apa yang kita lakukan ini bisa diikuti, bisa dikerja samakan bisa didukung oleh seluruh rakyat Indonesia. Karena tidak mungkin pemerintah melakukan ini sendiri,” tuturnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

53 mins ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

1 hour ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

1 hour ago

Kapolda Kalbar Dorong Pemprov Tiru Singapura, Gelar Event Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Pipit Rismanto dorong Pemerintah Provinsi Kalbar untuk…

4 hours ago

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

11 hours ago