Categories: Sport

Indonesia Masters Gandeng Daihatsu, Indonesia Open Belum Ada Sponsor

KalbarOnline.com – BWF atau Federasi Bulu Tangkis Dunia sudah menyusun kalender kejuaraan 2021.

Nah, dua turnamen bergengsi bakal bergulir di tanah air. Yakni, Indonesia Masters dan Indonesia Open. Indonesia Masters 2021 dihelat pada 1–6 Juni 2021. Indonesia Open dijadwalkan pada 8–13 Juni 2021.

Kepala Subbidang Hubungan Luar Negeri PBSI Bambang Roedyanto memastikan Istora Senayan tetap menjadi venue dua turnamen tersebut. ”Iya, kami sudah booking tempatnya,” ujar pria yang akrab disapa Rudy tersebut.

Baca Juga: Saya Agak Keberatan Kalau PBSI Berada di Bawah Bayang-Bayang Djarum

Meski sama-sama berlangsung pada Juni 2021, tidak semuanya sudah mendapat kepastian sponsor. Terutama Indonesia Open. ”Untuk Indonesia Masters, sponsornya tetap Daihatsu. Kalau Indonesia Open, sponsornya belum tahu ya,” jelas Rudy.

Berdasar pengalaman sebelumnya, Indonesia Open disponsori Grup Djarum. Namun, belum ada kejelasan tentang kerja sama untuk tahun depan. Kontrak mereka selesai besok (31/12).

Dimintai konfirmasi lebih lanjut tentang sponsorship event 2021, Wakil Ketua Umum I PP PBSI Alex Tirta menegaskan bahwa pengurus baru terbentuk. Pihaknya masih melakukan koordinasi lebih lanjut. Termasuk soal sponsor.

”Nanti juga dibahas (saat rapat, Red). Kami sangat terbuka sekali (kerja sama sponsor) dengan siapa pun. Silakan saja,” kata Alex saat dihubungi kemarin. ”Untuk Djarum, bukan tidak ditawarkan, tapi belum. Ada terlambat sedikit. Hari ini (kemarin) masih rapat soal binpres,” lanjutnya.

Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin membenarkan, sampai saat ini belum ada tawaran kerja sama. Pihaknya siap saja mengikuti aturan baru dari PBSI terkait dengan sponsor.

”Yang disampaikan Pak Agung (Ketum PBSI Agung Firman Sampurna) adalah sisi bisnis. Artinya, kalkulasi, keterbukaan. Kami mengikuti saja. Harapannya sesuai dengan deal. Yang sama-sama menguntungkan untuk kedua belah pihak,” tutur Yoppy kepada Jawa Pos.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

15 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

19 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

20 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

20 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

20 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

20 hours ago