Categories: Nasional

Pemerintah Amankan Total 660 Vaksin Covid-19, Berikut Rinciannya

KalbarOnline.com – Pemerintah melalui Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, pemerintah telah mengamankan sejumlah vaksin Covid-19. Menurutnya, ada 660 juta dosis vaksin yang telah diamankan oleh pemerintah.

Sebanyak 330 juta dosis dari total kebutuhan 425 juta dosis dan sisanya 330 juta dosis bersifat opsional.

“Kita sudah men-secure, yang pasti ada sekitar 330 juta dosis. Sementara yang opsional 330 juta dosis. Sehingga total secure (vaksin Covid-19-Red) 660 juta dosis vaksin,” ujarnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (29/12).

Budi Gunadi menuturkan, total 660 juta dosis tersebut termasuk kategori aman untuk proses vaksinasi. Sehingga, jika ada kendala gagal uji klinik atau proses pengiriman terhambat, tidak berpengaruh pada vaksinasi.

“Kita harapkan di awal tahun depan semua proses mengenai kesiapan pengadaan vaksin sudah selesai,” tuturnya.

Dia menyebut kedatangan vaksin akan bertahap dan mampu memfasilitasi 181 juta jiwa masyarakat di seluruh Indonesia.

Adapun perusahaan pemasok vaksin, lanjut Budi Gunadi berasal dari perusahaan, yakni Sinovac, Novovax, AstraZeneca dan Pfizer. Mereka memasok sekitar 400 juta dosis dan sisanya dari GAVI.

Berikut rinciannya:

1. Sinovac

– 3 juta dosis vaksin dalam bentuk jadi
– 122 juta dosis vaksin dalam bentuk bulk
– 100 juta dosis masih opsional.

2. Novavax

– 50 juta dosis vaksin
– 80 juta dosis masih opsional.

3. COVAX/GAVI

– 54 juta dosis vaksin
– 54 juta dosis vaksin masih opsional.

4. AstraZeneca

– 50 juta dosis vaksin dalam finalisasi
– 50 juta dosis vaksin masih opsional.

5. Pfizer/BioNTech

– 50 jua dosis vaksin dalam finalisasi
– 50 juta dosis vaksin masih opsional.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago