Categories: Nasional

Jasa Marga Catat 284 Ribu Kendaraan Pulang Ke Jakarta

KalbarOnline.com – PT Jasa Marga (Persero) Tbk mencatat sebanyak 284.085 kendaraan menuju Jakarta pada H+1 dan H+2 pada libur Natal yaitu pada 26-27 Desember 2020). Angka tersebut merupakan kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari beberapa Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Timur), GT Cikupa (arah Barat) dan GT Ciawi (arah Selatan).

Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk Dwimawan Heru mengatakan, berdasarkan data hari Minggu (27/12), volume lalin yang menuju Jakarta tercatat 158.868 kendaraan.

“Jumlah ini lebih tinggi dibandingkan sehari sebelumnya yang tercatat 125.217 kendaraan. Volume lalin pada hari Minggu (27/12) turun 8.4 persen jika dibandingkan lalin new normal,” ujarnya dalam keterangannya, Senin (28/12).

Untuk distribusi lalu lintas menuju Jakarta dari ketiga arah pada hari Minggu (27/12), yaitu mayoritas sebanyak 54,43 persen dari arah Timur, 26,68 persen dari arah Barat dan 18,89 persen dari arah Selatan.

Ia merincikan, dari arah timur melalui GT Cikampek Utama 2, dengan jumlah 49.876 kendaraan menuju Jakarta, naik sebesar 17,3 persen dari lalin new normal. Sedangkan GT Kalihurip Utama 2, dengan jumlah 36.597 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 19,1 persen dari lalin new normal.

“Total kendaraan menuju Jakarta dari arah Timur adalah sebanyak 86.473 kendaraan, turun sebesar 1,5 persen dari lalin new normal,” tuturnya.

Lalin menuju Jakarta dari arah Barat melalui GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebesar 42.391 kendaraan, turun sebesar 3,3 persen dari lalin new normal. Sementara itu, jumlah kendaraan yang menuju Jakarta dari arah Selatan/Lokal melalui GT Ciawi 2 Jalan Tol Jagorawi sebanyak 30.004 kendaraan, turun sebesar 28,3 persen dari lalin new normal.

Jasa Marga memproyeksikan puncak volume lalin meninggalkan Jakarta saat libur Tahun Baru 2021 terjadi pada Kamis (31/12) sebesar 198,3 ribu kendaraan melalui 4 GT utama, meningkat 41,1 persem dari lalin new normal, sedangkan puncak volume lalin kembali menuju Jakarta diprediksi terjadi pada Minggu (03/01) sebesar 205,5 ribu kendaraan melalui 4 GT utama, meningkat 18,5 persen dari lalin new normal.

“Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan tol agar dapat mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki jalan tol,” tutupnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago