Categories: Nasional

MPR Tak Bosan Minta Pemerintah Imbau Masyarakat Disiplin Prokes

KalbarOnline.com – Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat mengatakan jelang vaksinasi masih banyak tantangan yang harus diatasi. Di antaranya pemerintah harus mampu meyakinkan masyarakat terkait efektivitas vaksin Covid-19 dan meningkatkan disiplin menjalankan protokol kesehatan.

“Sejumlah pihak masih ragu terkait efektivitas vaksin Covid-19 yang akan diberikan. Pemerintah harus bisa meyakinkan masyarakat agar program vaksinasi sukses,” kata Lestari.

Menurut Lestari, keraguan masyarakat terhadap vaksin Covid-19 yang akan diberikan secara gratis bisa menjadi salah satu hambatan dalam upaya pemerintah mengendalikan penyebaran Covid-19 di Tanah Air.

Terlebih, jelas Rerie, sapaan akrab Lestari, saat ini tingkat kedisiplinan masyarakat menerapkan protokol kesehatan malah menunjukkan trend menurun.

Satgas Pengendalian Covid-19 mencatat tingkat kepatuhan masyarakat dalam memakai masker turun dari 83,67 persen pada bulan September 2020 menjadi 57,78 persen pada awal Desember 2020.

Di masa liburan Natal dan Tahun Baru ini, ujar Rerie, bahkan penggunaan masker dan kewajiban menjaga jarak seringkali diabaikan.

Jadi, jelas Legislator Partai NasDem itu, kombinasi kondisi antara sikap ragu masyarakat terhadap efektivitas vaksin, rendahnya disiplin menjalankan protokol kesehatan dan masa liburan Natal dan Tahun Baru, berpotensi meningkatkan penularan virus korona di masyarakat.

Untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, menurut Rerie yang juga anggota Komisi X DPR RI itu, tugas bersama pemerintah dan masyarakat adalah memperbaiki sikap-sikap yang menimbulkan dampak negatif terhadap upaya pengendalian Covid-19.

Pemerintah, tegas Rerie, harus mampu menumbuhkan kebersamaan dengan masyarakat dalam mengendalikan penyebaran virus korona di Tanah Air. Seperti melakukan protokol kesehatan 3M yakni wajib memakai masker, wajib menjaga jarak dan wajib mencuci tangan dengan sabun.

“Tindakan tegas yang terukur untuk mendisiplinkan masyarakat menjalankan protokol kesehatan dan upaya persuasif serta transparan dalam meyakinkan masyarakat terhadap efektivitas vaksin,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

1 second ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

21 mins ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

29 mins ago

Ani Sofian Tugaskan Sejumlah Dokter ke Batam Pastikan Kesehatan Jamaah Calon Haji Pontianak

KalbarOnline.com - Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kota Pontianak mulai diberangkatkan secara bertahap. Sebanyak 445…

32 mins ago

Pontianak Masuk 14 Kota Lengkap yang Dideklarasikan Menteri ATR/BPN, Ini Kata Ani Sofian

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak menjadi satu dari 14 Kota Lengkap yang dideklarasikan Menteri Agraria…

40 mins ago

Polres Melawi Tangkap Dua Pelaku Penyalahgunaan Narkoba

KalbarOnline, Melawi - Sat Resnarkoba Polres Melawi menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkoba berinisial EM (23…

8 hours ago