Categories: Nasional

Wamenhan Baru, Harta Letjen TNI Muhammad Herindra Capai Rp 14 M

KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Letnan Jenderal (Letjen) TNI Muhammad Herindra sebagai Wakil Menteri Pertahanan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12). Jenderal TNI bintang tiga ini menggantikan posisi Sakti Wahyu Trenggono yang ditunjuk Jokowi sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

Jokowi telah mengangkat Sakti Trenggono lantaran Edhy Prabowo, Menteri Kelautan dan Perikanan sebelumnya terjerat kasus dugaan suap penetapan izin ekspor benih lobster atau benur di KPK.

Menelisik harta kekayaan Herindra dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) pada lama elhkpn.kpk.go.id pada Rabu (23/12), ia tercatat melaporkan LHKPN ke KPK pada 2019 lalu.

Dalam laporannya, pendamping Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto itu tercatat memiliki total harta kekayaan sebanyak Rp 14.572.899.947 atau Rp 14,57 miliar. Total hartanya itu terdiri dari tanah dan bangunan hingga kas dan setara kas.

Harta tanah dan bangunan milik Herindra tersebar di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur itu mencapai Rp 8.830.291.162. Sementara itu, untuk harta bergerak, Herindra memiliki sebuah mobil Toyota Alphard tahun 2015 senilai Rp 715.000.000.

Mantan Danjen Kopassus itu juga tercatat memiliki kas dan setara kas mencapai Rp 4.132.603.262 dan harta lainnya berjumlah Rp 895.005.523.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

3 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

8 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

23 hours ago