Categories: Kabar

Arab Saudi Tutup Semua Penerbangan Internasional, Jemaah Umroh Indonesia Tertunda Berangkat

KalbarOnline.com – Arab Saudi pada Minggu malam (20/12/2020) menangguhkan semua penerbangan internasional komersial yang menuju kerajaan selama sepekan sebagai tanggapan terhadap jenis baru Virus Corona yang muncul di Inggris.

Kebijakan ini pun berimbas pada penerbangan jamaah umrah asal Indonesia menjadi tertunda. Kepala Subdirektorat Pemantau dan Pengawasan Ibadah Umrah dan Haji Khusus Kementerian Agama (Kemenag), Noer Alya Fitra, menyebut pihaknya menghormati keputusan tersebut.

“Kementerian Agama menghormati keputusan pemerintah Arab Saudi yang menangguhkan penerbangan internasional dari dan ke Arab Saudi. Ini dalam rangka melindungi kesehatan warga Saudi dan jemaah umrah pada umumnya,” kata nya dilansir dari Republika, Senin (21/12/2020).

Pria yang akrab dipanggil Nafit menyebut, berdasarkan laporan yang ia terima, jumlah jamaah yang tertunda keberangkatannya hari ini berjumlah 21 orang. Jamaah ini rencananya bertolak ke Saudi menggunakan maskapai Garuda Indonesia.

Kerajaan Arab Saudi dalam keterangan persnya menyebut akan melakukan penangguhan sampai satu minggu ke depan. Meski demikian, mereka tidak menutup kemungkinan jika ada tambahan satu minggu lagi untuk kebijakan ini.

Noer Alya Fitra menyebutkan, hingga akhir bulan ini, dijadwalkan ada tujuh penerbangan menuju Saudi. Terkait jamaah yang kini berada di Kerajaan Saudi, ia menyebut kondisinya aman dan bisa kembali ke Indonesia sesuai jadwal.

Konsul Jenderal (Konjen) RI di Jeddah, Eko Hartono, sebelumnya menyebut penangguhan perjalanan udara yang dilakukan Kerajaan Saudi bisa berdampak pada keberangkatan jamaah umrah dari Indonesia.

“Jelas ini akan berdampak pada jamaah umrah kita. Sebagian masih di sini dan sebagian lagi dijadwalkan tiba pada hari-hari mendatang,” kata dia saat dihubungi Republika, Senin (21/12).

Penangguhan ini disebut akan dilakukan selama seminggu ke depan. Namun, seorang sumber dari Kementerian Dalam Negeri Saudi menyebut larangan baru ini bisa saja diperpanjang selama satu minggu lagi.

Konjen Jeddah Eko Hartono berharap penangguhan perjalanan yang dilakukan Kerajaan Saudi hanya berjalan selama seminggu. Ia merasa kasihan dengan jamaah umrah asal Indonesia yang harus menunda lagi keberangkatannya karena kebijakan tersebut.

Saat ini, di Arab Saudi disebut ada sekitar 400 jamaah umrah. Termasuk di dalamnya rombongan dari Kementerian Agama (Kemenag) dan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH).

“Yang masih di Saudi sekitar 400an orang, termasuk rombongan Kemenag dan BPKH. Di antara mereka, 282 orang akan kembali ke Jakarta malam ini dengan maskapai Garuda,” lanjutnya. [rif]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

12 hours ago

Menteri AHY Inginkan Adanya Modernisasi dan Penguatan di Seluruh Kantor Pertanahan

KalbarOnline, Bali - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Kinerja Tahap III kepada Itjen Kemendagri

KalbarOnline, Jakarta - Pj Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson mengungkapkan, bahwa pertumbuhan ekonomi Kalimantan Barat…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Paparkan Finalisasi Pembahasan Raperda RTRW Kalbar 2024 – 2044

KalbarOnline, Jakarta - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektor…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Beberkan Capaian Pembangunan ke Wantannas RI

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menerima kunjungan Tim Sekretariat Jenderal Dewan…

13 hours ago

Pj Ketua Dekranasda Kalbar Apresiasi Wastra Karya Siswi SMKN 6 Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari…

13 hours ago