Categories: Internasional

Warga Brasil yang Tolak Vaksin Covid-19 dari Tiongkok Terus Bertambah

KalbarOnline.com – Hasil jajak pendapat yang diterbitkan sebuah lembaga survei di Brasil terkait vaksin Covid-19 pada akhir pekan lalu cukup mengejutkan. Hal itu karena menunjukkan jumlah warga yang menolak vaksin Covid-19 buatan Tiongkok naik dari sembilan persen pada Agustus 2020, menjadi 22 persen.

Tumbuhnya penolakan warga terhadap vaksin buatan Tiongkok kemungkinan turut dipengaruhi oleh sikap Presiden Jair Bolsonaro yang skeptis terhadap anti virus Covid-19.

Survei yang digelar Datafolha menunjukkan 73 persen responden berencana ikut vaksinasi, 22 persen menolak, dan lima persen lainnya belum membuat keputusan. Sementara pada Agustus 2020, jumlah responden yang bersedia ikut vaksinasi mencapai 89 persen dan tiga persen sisanya masih ragu.

Baca juga: Bertambah Lagi, Vaksin Covid-19 Buatan Tiongkok Tunjukkan Kemanjuran

Bolsonaro akhir bulan lalu mengatakan tidak akan ikut vaksinasi meski vaksin Covid-19 nantinya tersedia. Bolsonaro yang merupakan salah satu tokoh yang meragukan vaksin, mengatakan penolakan itu merupakan haknya.

Dia secara spesifik menyampaikan keraguannya terhadap vaksin Covid-19 yang dikembangkan oleh Sinovac, perusahaan farmasi asal Tiongkok, bersama Butantan Institutue, lembaga riset di bawah naungan negara bagian Sao Paulo, Brasil.

Hasil survei itu menunjukkan adanya keterkaitan antara penolakan vaksin dengan kepercayaan publik terhadap Bolsonaro. Responden yang menolak ikut vaksinasi karena percaya terhadap Bolsonaro.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Harga Telur di Putussibau Meroket Hingga Rp 22.000

KalbarOnline, Putussibau - Harga sembako yang ada di toko-toko maupun di minimarket di wilayah Putussibau…

14 mins ago

Sulaman Benang Asa: Mengukir Keindahan dalam Perayaan Hari Kartini

KalbarOnline, Banjarbaru - Dalam rangka memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

48 mins ago

Menteri AHY: Pemerintah Hadir bagi Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu

KalbarOnline.com, Palu - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

5 hours ago

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

17 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

17 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

21 hours ago