Categories: Nasional

Positif Covid-19, Deputi Penindakan KPK Isolasi Mandiri di RS Polri

KalbarOnline.com – Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Karyoto tengah menjalani isolasi mandiri di Rumah Sakit Polri, terkait prosedur mitigasi penanganan Covid-19. Diduga Karyoto positif Covid-19.

“Berdasarkan informasi yang kami terima benar deputi penindakan KPK saat ini sedang isolasi mandiri di RS Polri sehubungan prosedur mitigasi penanganan Covid 19,” kata pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK, Ali Fikri dikonfirmasi, Selasa (15/12).

Ali memastikan, saat ini kondisi Karyoto dalam keadaan baik dan sehat. Dia meminta masyarakat untuk mendoakannya.

“Saat ini kondisi dalam keadaan baik dan sehat. Mohon doa rekan-rekan media semuanya,” ujar Ali.

Sementara itu, terkait tugas bidang penindakan KPK, Ali menyampaikan, saat ini masih berjalan seperti biasa.

Namun, saat ini Direktur Penyidikan didapuk menjadi pelaksana harian Deputi Penindakan selama Karyoto dirawat.

Baca juga: 106 Pegawai KPK Disebut Terkonfirmasi Positif Covid-19

“Terkait tugas bidang penindakan KPK saat ini tetap berjalan seperti biasa. Pelaksana harian Deputi Penindakan dijabat oleh Direktur Penyidikan KPK,” ucap Ali.

Ali berujar, mitigasi yang sudah dilakukan seluruh ruangan, baik di gedung merah putih dan gedung KPK C1 pada Sabtu, 12 Desember 2020 telah dilakukan penyemprotan disinfectan.

“Rapid test juga telah dilakukan terhadap beberapa orang pegawai KPK,” pungkas Ali.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

26 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

29 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

30 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

46 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

6 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago