Categories: Kubu Raya

Bupati Muda Mahendrawan Puji Kiprah MABT di Kubu Raya

Bupati Muda Mahendrawan Puji Kiprah MABT di Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan mengatakan eksistensi Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Kubu Raya memiliki peran besar dalam pembangunan generasi di Kubu Raya. Untuk itu, dirinya apresiasi kiprah MABT sejak 14 tahun lalu.

“Saya apresiasi, bahagia, dan bangga karena saya yakin MABT dibentuk, diurus, dan diperjuangkan dengan tujuan untuk membahagiakan rakyat dan generasi kita,” ujarnya saat menghadiri pelantikan pengurus MABT Kabupaten Kubu Raya di Aula Kantor Bupati Kubu Raya pada Sabtu (12/12/2020) malam.

Bupati Muda mengatakan etnis Tionghoa menjadi bagian dari keberagaman di Kubu Raya. Dimana sinergi dengan etnis-etnis lainnya telah menghasilkan kerukunan di tengah adanya heterogenitas. Sehingga di Kubu Raya praktis tidak pernah terjadi konflik antar etnis.

“Ini pembuktian bahwa masyarakat Kubu Raya itu luar biasa terbuka satu sama lain. Ada tiga pintu muara di mana semuanya masuk, bergabung, dan bersinergi satu sama lain. Mengepung supaya semua masyarakat bisa bahagia,” tutur Bupati.

Kepada kepengurusan baru MABT Kubu Raya, Bupati Muda berpesan agar menjalankan organisasi dengan program-program yang tepat guna. Mengingat Kubu Raya merupakan daerah penyangga ibu kota provinsi dengan berbagai kompleksitas masalah. Namun ia menilai dinamika tersebut menjadi tantangan tersendiri yang harus dapat diatasi.

“Jalankan organisasi dengan program kerja yang tidak usah muluk-muluk tapi mengena. Kubu Raya ini hinterland kota di mana dinamika sangat tinggi. Di sinilah tantangannya. Makanya dengan adanya keberagaman dan kuatnya organisasi budaya, justru bukan malah kita semakin senjang melainkan itulah yang memberikan ketenangan kepada semua,” terangnya.

Bupati menambahkan, program-program kerja yang produktif berkaitan dengan pengembangan daerah diharapkan juga dapat dilakukan. Sebab Kubu Raya merupakan daerah yang cukup berkembang di dalam dinamika usaha dan sektor perdagangan dan jasa. Ini tentu harus semakin diperkuat.

“Supaya orang senang datang ke sini dan kita bisa memajukan daerah kita Kabupaten Kubu Raya ini,” jelas Bupati. (ian/*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

2 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

3 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

10 hours ago