30 Persen Orang Dewasa Inggris Sebut Kehidupan Bakal Segera Normal

KalbarOnline.com – Sekitar tiga dari 10 orang dewasa merasa bahwa kehidupan akan kembali normal dalam waktu enam bulan atau kurang, meningkat dari sekitar satu dari 10 orang kurang lebih dua bulan lalu. Data ini berdasar dari penelitian Kantor Statistik Nasional (Office for National Statistics/ONS) Inggris pada Jumat (11/12).

Angka optimisme tertinggi tercatat di London. Sepertiga orang dewasa di ibu kota Inggris itu merasa kehidupan mereka akan kembali normal dalam enam bulan. Tingkat harapan terendah, 25 persen orang dewasa, tercatat di Inggris Timur serta wilayah Yorkshire dan Humberside.

Secara nasional, tanda-tanda harapan akan masa depan tercatat paling tinggi di kalangan orang dewasa berusia 70 tahun ke atas, dengan hampir satu dari tiga orang merasa kehidupan mereka akan kembali normal dalam enam bulan atau kurang.

Baca Juga :  Bahasan Imbau Warga Pontianak Tak Liburan Keluar Daerah

Baca juga: Penemu Vaksin Covid-19 yang Manjur Sebut Pandemi Segera Berakhir

Sementara itu, 32 persen pria dan 34 persen wanita meyakini pemulihan pasca COvid-19 akan memakan waktu lebih lama. Mereka percaya kehidupan akan kembali normal dalam tujuh bulan hingga satu tahun.

Menurut ONS, survei terbaru mereka mengungkapkan bahwa 19 persen orang dewasa di Inggris mengalami beberapa bentuk kecemasan dan depresi pada November, dua kali lipat jumlah yang dilaporkan sebelum pandemi.

Hampir setengah dari orang dewasa melaporkan bahwa kesejahteraan mereka terdampak oleh pandemi, meningkat menjadi 81 persen di kalangan orang-orang yang pernah mengalami semacam depresi dan/atau semacam kecemasan.

Baca Juga :  Ramaikan Kegiatan Penyemprotan Disinfektan Massal, Kader PDI Perjuangan Singkawang Bagikan Masker Hingga Jamu

Di kalangan orang yang mengatakan bahwa virus Korona memengaruhi kesejahteraan mereka, efek yang paling umum dilaporkan adalah merasa stres atau cemas (62 persen), merasa bosan (51 persen), dan merasa khawatir tentang masa depan (49 persen).

Inggris saat ini berada di bawah sistem pembatasan Covid-19 tiga tingkat yang baru. Sistem itu, yang menempatkan sekitar 98 persen kawasan Inggris dalam level tertinggi, Tingkat Dua dan Tingkat Tiga, akan ditinjau ulang pada 16 Desember.

Agar kehidupan dapat kembali normal, sejumlah negara seperti Inggris, Tiongkok, Jerman, Rusia, dan Amerika Serikat berpacu dengan waktu untuk mengembangkan vaksin Covid-19. Bahkan, Inggris sudah memulai vaksinasi massal dengan vaksin Pfizer.

Saksikan video menari berikut ini:

Comment