Categories: Ketapang

Paslon Petahana Pilkada Ketapang Menang Telak di TPS Tempat Martin Rantan Nyoblos

Paslon Petahana Pilkada Ketapang Menang Telak di TPS Tempat Martin Rantan Nyoblos

KalbarOnline, Ketapang – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ketapang nomor urut 4, Martin Rantan-Farhan menang telak di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 11 Kelurahan Mulia Baru, Kecamatan Delta Pawan tempat Martin Rantan mencoblos.

Berdasarkan pantauan, sekitar pukul 15:10 WIB, Petugas Kelompok Penyelanggara Pemungutan Suara (KPPS) usai melakukan penghitungan suara. Hasilnya calon petahana unggul telak dibandingkan dengan kandidat lainnya.

Berdasarkan hasil penghitungan suara sah dari petugas KPPS, pasangan petahana itu mendapatkan jumlah suara sah terbanyak yakni 181 suara. Sementara pasangan nomor urut dua Junaidi-Sahrani mendapat 68 suara.

Pasangan nomor urut tiga Eryanto-Mateus Yudi mendapat 25 suara. Sedangkan Pasangan nomor urut satu Iin Solinar-Rahmad Sutoyo hanya mendapat delapan suara.

“Pasangan nomor urut satu jumlah suaranya delapan, Junaidi Sahrani 68, nomor urut tiga 25, kemudian pasangan nomor urut empat 181 suara,” sebut Ketua KPPS TPS 11, Lukman Haris.

Ia menjelaskan, jumlah pencoblos sebanyak 283 orang. Satu suara diantaranya tak sah. Pemilihan tambahan berdasarkan KTP ada 32 orang sementara yang pindah alamat dua orang.

“Partisipasi pemilih sekitar 65 persen,” imbuhnya.

Merujuk pada data KPU Ketapang, salinan Daftar Pemilih Tetap, jumlah DPT di TPS 11 Kelurahan Mulia Baru sebanyak 339 orang. 162 orang laki-laki dan 177 perempuan. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

3 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

3 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

6 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

6 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

8 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

8 hours ago