Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Pecah Rekor, Alarm bagi Warga Agar Terapkan Prokes 3M

KalbarOnline.com – Kasus baru Covid-19 di Indonesia masih mengalami penambahan signifikan. Bahkan beberapa hari ke belakang, kasus baru telah menembus 8.000 orang per hari. Kenaikannya mencapai persentase tertinggi yang pernah terjadi di Tanah Air selama pandemi berlangsung.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menilai kondisi ini tidak bisa diremehkan, baik oleh pemerintah maupun masayarakat. Tingginya penambahan kasus baru harus segera ditangani dentan tepat oleh semua pihak.

“Ini harus menjadi alarm (peringatan) bagi kita semua. Kasus positif dapat terus bertambah apabila tidak ada langkah serius dari masyarakat dan pemerintah daerah dalam mencegah penularan,” kata Wiku.

Wiku pun meminta masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. Protokol kesehatan ini harus diterapkan dalam setiap aktivitas masyarakat.

Masyarakat diminta untuk tidak lengah, sehingga tertular Covid-19. Satgas Covid-19 di daerah pun diimbau untuk tidak ragu menindak masyarakat yang masih abai terhadap protokol kesehatan.

Wiku kembali mengingatkan semua pihak agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. “Ingat, kedisiplinan terhadap protokol kesehatan dapat melindungi diri kita, dan orang-orang terdekat dari penularan Covid-19,” pungkas Wiku.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

5 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

7 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

7 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

7 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

7 hours ago

Ketua Bawaslu Sintang Mundur, Usai Video Call Tanpa Pakaian bersama Seorang Wanita Beredar

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sintang berinisial MR resmi mengundurkan diri…

8 hours ago