Categories: Nasional

Kasus Covid-19 Pecah Rekor, Alarm bagi Warga Agar Terapkan Prokes 3M

KalbarOnline.com – Kasus baru Covid-19 di Indonesia masih mengalami penambahan signifikan. Bahkan beberapa hari ke belakang, kasus baru telah menembus 8.000 orang per hari. Kenaikannya mencapai persentase tertinggi yang pernah terjadi di Tanah Air selama pandemi berlangsung.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito menilai kondisi ini tidak bisa diremehkan, baik oleh pemerintah maupun masayarakat. Tingginya penambahan kasus baru harus segera ditangani dentan tepat oleh semua pihak.

“Ini harus menjadi alarm (peringatan) bagi kita semua. Kasus positif dapat terus bertambah apabila tidak ada langkah serius dari masyarakat dan pemerintah daerah dalam mencegah penularan,” kata Wiku.

Wiku pun meminta masyarakat untuk disiplin menjalankan protokol kesehatan 3M yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan. Protokol kesehatan ini harus diterapkan dalam setiap aktivitas masyarakat.

Masyarakat diminta untuk tidak lengah, sehingga tertular Covid-19. Satgas Covid-19 di daerah pun diimbau untuk tidak ragu menindak masyarakat yang masih abai terhadap protokol kesehatan.

Wiku kembali mengingatkan semua pihak agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. “Ingat, kedisiplinan terhadap protokol kesehatan dapat melindungi diri kita, dan orang-orang terdekat dari penularan Covid-19,” pungkas Wiku.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

14 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

14 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

14 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago