Categories: Nasional

Meski Ada Vaksin Covid-19, Protokol Kesehatan Tetap yang Utama

KalbarOnline.com – Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid-19, Sonny Harry B Harmadi mengingatkan virus Covid-19 tidak akan hilang meskipun vaksin telah ditemukan. Oleh karena itu, untuk membuat vaksin bekerja efektif, masyarakat diminta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Walaupun vaksin ditemukan, Covid tidak akan hilang, sehingga awal-awal pasti nanti kita juga tetap diminta untuk patuh protokol kesehatan,” ungkap dia beberapa waktu lalu.

Saat ini terdapat beberapa negara yang telah bisa meminimalisir angka penularan Covid-19, salah satunya Jepang. Sonny pun mencontohkan perilaku orang Jepang terkait dengan kesehatan ini harus ditiru.

“Kalau di Jepang orang tidak enak badan sedikit, mereka terbiasa pakai masker dengan tujuan melindungi dirinya yang sedang turun imunitasnya dan juga melindungi orang lain supaya tidak tertular,” terangnya.

Ia mengingatkan apabila masyarakat tidak bisa patuh akan pelaksanaan protokol kesehatan 3M, yaitu wajib memakai masker, wajib mencuci tangan dan wajib menjaga jarak, maka penyebaran tidak bisa diminimalisir. Indonesia pun akan terus dibayangi Covid-19.

“Kalau kita bisa mendorong kepatuhan terhadap protokol kesehatan, kita bisa memutus rantai penularan Covid-19 secara cepat,” sambung dia.

Perubahan perilaku ini harapannya tidak hanya diterapkan di masa pandemi saja, tetapi juga untuk jangka panjang. Jadi, setiap kali ada kejadian penyakit menular, masyarakat bisa merespon dengan tepat dan cepat. “Dalam jangka panjang kita bisa mendorong masyarakat untuk hidup dengan perilaku hidup bersih dan sehat,” pungkas Sonny.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

3 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago