Categories: Nasional

Haedar Nashir: Si Kaya Jangan Rakus dan Si Miskin Harus Bermartabat

KalbarOnline.com – Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir membuka secara resmi Rakernas Lazismu secara virtual Jumat (4/12). Dalam kesempatan itu dia berpesan supaya lembaga amil zakat (LAZ) seperti Lazismu bisa mempertemukan antara si kaya dengan si miskin. Selain itu bisa mengatasi persoalan ketidakadilan sosial ekonomi.

Haedar mengatakan, Lazismu sebagai bagian dari Muhammadiyah harus bisa membawa gerakan baru. Yaitu mempertemukan dua potensi besar. Yaitu potensi dari kelompok masyarakat kaya dengan masyarakat miskin atau dhuafa.

“Yang miskin bisa didorong supaya mandiri,” katanya. Kemudian memiliki semangat hidup bermartabat dan lebih memiliki makna dalam hidupnya.

Kemudian kepada si kaya untuk diingatkan jangan rakus. “Tidak merusak alam dan tidak mementingkan diri sendiri,” katanya. Kelompok masyarakat kaya itu didorong supaya mau berbagi lewat gerakan zakat, infak, dan sedekah (ZIS).

Haedar juga berpesan jangan sampai si kaya itu membayar ZIS seperti membuang barang ke tempat tidak berguna. Tetapi disadarkan supaya membayar ZIS dengan penuh kesyukuran. “Bahwa dia hanya dilewati rezeki oleh Allah,” jelasnya.

Haedar juga mengingatkan dana zakat memiliki potensi besar. Diantaranya adalah memutus rantai kesenjangan atau ketidakadilan. Baginya kondisi kesenjangan itu rawan memicu konflik sosial, ekonomi, dan politik. Dia juga berharap negara dengan segala kewenangannya ikut terlibat.

Ketua Badan Pengurus Lazismu Pusat Hilman Latief mengatakan, ke depan, mereka ingin amil Lazismu lebih bergairah. “Skill full, memiliki visi, dan kemampuan manajerial yang baik,” katanya. Ketika semua itu tercapai, baru bicara soal keberhasilan lembaga.

Baca juga: Muhammadiyah Modernis-Moderat

Selain itu, Hilman mengatakan amil-amil Lazismu harus semakin sadar dengan angka, fakta, dan data. Kesadaran angka adalah kesadaran penting untuk memutuskan sesuatu dengan tepat.

Menurutnya dengan digital fundraising yang dipadukan dengan literasi angka, gerakan dan pencapaian Lazismu dapat semakin terukur dan terarah. “Ada data yang bisa dibaca oleh masyarakat dengan jelas,” katanya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

49 mins ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

4 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

4 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

4 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

6 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

6 hours ago