Categories: Kabar

Polda Banten Distribusikan 60 Ton Beras Bantuan Mabes Polri ke Jajaran Polres

KalbarOnline.com – Setelah menerima bantuan beras sebanyak 60 ton dari Mabes Polri, Rabu (2/12/2020) ini, Kepolisian Daerah (Polda) Banten mulai mendistribusikan beras tersebut ke masing-masing Polres jajaran Polda Banten.

“Ya, hari ini kami dari Polda Banten menyalurkan bantuan beras dari Mabes Polri ke Polres jajaran Polda Banten,” ungkap Kapolda Banten Irjen Pol Fiandar saat ditemui media.

Fiandar mengatakan bahwa beras tersebut nantinya akan disalurkan kembali ke masyarakat. “Jadi beras kami distribusikan dulu ke Polres, nanti setelah beras sampai ke masing-masing Polres baru disalurkan kembali kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di wilayah hukum Polda Banten,” ucap Fiandar.

Lebih jauh Fiandar mengatakan, jika setiap Polres akan menyalurkan 10 ton beras kepada masyarakat yang terdampak covid-19 ini. “Dari 60 ton beras yang kami dapat, Polres Lebak kebagian 10 ton, Polres Pandeglang 10 ton, Polres Cilegon 10 ton, Polres Serang 10 ton, Polres Serang Kota 10 ton dan Polresta Tangerang 10 ton,” tegasnya.

Di tempat terpisah Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi mengatakan dengan adanya bantuan dari Mabes Polri tersebut, diharapkan mampu meringankan beban masyarakat terdampak pandemi Covid-19 di wilayah hukum Polda Banten.

“Semoga dengan adanya bantuan dari Bapak Kapolri ini, masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 bisa terbantu, karena disaat situasi pandemi ini perekonomian masyarakat sedang menurun. Dan saya juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu menerapkan Protokol Kesehatan yang dianjurkan Pemerintah, kapanpun dan di manapun,” tutup Edy Sumardi. [ind]

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) Pontianak yang berlokasi…

29 mins ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

33 mins ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

41 mins ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

45 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

2 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago