Categories: Nasional

Anies Hingga Said Aqil Akui Positif Korona, KSP: Responsibility Tinggi

KalbarOnline.com – Covid-19 memang tak pandang bulu. Baru-baru ini, para tokoh dan pejabat negara pun tak luput terinfeksi Covid-19. Seperti Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Partria mengakui tertular Covid-19.

Keterbukaan yang dilakukan ketiganya pun dianggap sebagai bentuk tanggung jawab. Kepala Kantor Staf Presiden (KSP), Moeldoko memuji tiga tokoh tersebut karena berterus terang tertular Covid-19.

“Saya pikir kuncinya bila ini memiliki risiko terhadap lingkungan, maka harus disampaikan kepada publik. Saya pikir apa yang dilakukan gubernur dan wakil gubernur DKI dan juga Pak Aqil Siroj, sebuah responsibility yang sangat tinggi,” ujar Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (1/12).

Baca Juga: Setelah Wagub DKI, Kali Ini Gubernur Anies Baswedan Positif Covid-19

Dengan mengumumkan positif Covid-19, apa yang dilakukan oleh Anies Baswedan, Ahmad Riza Patria dan Said Aqil Siroj akan membuat masyarakat lebih sadar karena siapapun tidak kebal dari virus tersebut. “Jadi akhirnya semuanya menjadi aware (sadar-Red). Nah yang diinginkan seperti itu,” katanya.

Selain itu, menurut mantan Panglima TNI ini orang-orang terdekat yang pernah kontak dengan si positif Covid-19 juga bisa memeriksakan dirinya ke rumah sakit. Sehingga lebih peduli terkait bahayanya Covid-19 ini.

“Nanti akan kita lihat tracing-nya, siapa yang pernah, jam berapa kumpul, seterusnya, nanti akan memudahkan petugas melakukan tracing,” ungkapnya.

Oleh sebab itu, setiap orang memiliki tanggung jawab moral untuk saling menjaga antara satu dengan yang lainnya terkait Covid-19 ini. Salah satu bentuk dari tanggung jawab tersebut yakni dengan mengakui kepada publik apabila terjangkit Covid-19.

“Jadi sekali lagi diperlukan tanggung jawab sosial dan tanggung jawab pribadi yang tinggi di situ,” pungkasnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

9 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

9 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

9 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

9 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

9 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

9 hours ago