Categories: Nasional

Kasus Harian Covid-19 Tambah 4.617 Orang, Meninggal 130 Jiwa

KalbarOnline.com – Kasus harian Covid-19 pada Senin (30/11) bertambah 4.617 orang. Sehingga, total kasus positif Covid-19 di Indonesia mencapai 538.883 orang.

Penambahan kasus Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan sebanyak 40.055 spesimen. Kendati kasus positif Covid-19 masih sangat tinggi, pasien yang dinyatakan sembuh harian justru lebih banyak. Yakni sebanyak 4.725 orang. Sehingga sudah 450.518 orang dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Namun, angka kesembuhan tersebut tidak boleh membuat masyarakat lengah. Sebab, dalam 24 jam terakhir, ada penambahan 130 pasien Covid-19 yang meninggal. Sehingga, angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia mencapai 16.945 orang.

Selain itu, pemerintah juga menyatakan bahwa sampai saat ini ada 72.786 orang yang berstatus suspek terkait penularan virus Korona.

Sedangkan sebaran kasus Covid-19 sudah tercatat di 34 provinsi dengan total 505 kabupatan dan kota di seluruh Indonesia.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

5 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

5 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

15 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

20 hours ago