Categories: Nasional

Sekolah Buka Januari, Jokowi Minta Utamakan Kesehatan dan Keselamatan

KalbarOnline.com – Pemerintah memutuskan untuk membuka penyelenggaraan pembelajaran tatap muka (PTM) di tengah pandemi Covid-19. Hal tersebut akan dilaksanakan pada Januari 2021 atau pada semester genap.

Atas hal itu, Presiden Joko Widodo pun (Jokowi) berpesan bahwa pelaksanaan harus dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat di sekolah. Seperti pelaksanaan 3M, yakni wajib memakai masker, wajib mencuci tangan dan wajib menjaga jarak.

“Protokol kesehatan harus dilaksanakan dengan penuh kedisiplinan, baik di sekolah maupun di lingkup keluarga karena kunci untuk mengendalikan Covid adalah kedisiplinan kita semuanya agar penularan bisa dibatasi dan anak didik tidak risiko terpapar Covid-19,” jelasnya dalam siaran YouTube Sekretariat Presiden, Minggu (29/11).

Jokowi juga meminta kepada para orang tua peserta didik untuk terus tetap mengajarkan nilai-nilai kesehatan sebelum PTM berlangsung. Hal ini guna menghindari adanya penyebaran virus di dalam sekolah serta membuat kondisi lingkungan yang aman dan sehat.

  • Baca Juga: Presiden Jokowi Sampaikan Terima Kasih dan Apresiasi kepada Para Guru

“Saya menyadari banyak orang tua yang tidak sabar menunggu sekolah dibuka kembali, tapi kita harus hati-hati karena kesehatan dan keselamatan adalah hal yang terpenting. Kesehatan dan keselamatan para guru maupun siswa peserta didik akan selalu menjadi prioritas tertinggi pemerintah,” ucapnya.

Pemerintah menyadari sepenuhnya berbagai kesulitan yang dihadapi para guru di era pandemi, oleh karena itu pemerintah telah mengeluarkan berbagai kebijakan untuk mendukung guru agar tetap bisa menjalankan pendidikan secara baik dan kesejahteraan guru terbantu.

“Saya sebutkan sebagian saja, misalnya pemerintah memberikan bantuan subsidi umum sebesar Rp 1,8 juta dibayarkan Rp 600.000 per bulan selama 3 bulan kepada sekitar Rp 1,8 juta guru dan tenaga kependidikan honorer, bantuan paket pulsa internet untuk guru,” pungkasnya.

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

17 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

17 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

17 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

17 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

18 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

18 hours ago