Categories: Sekadau

Pasar Jadi Sararan Pendisiplinan Protokol Kesehatan dan Patroli Kamtibmas Polres Sekadau

Pasar Jadi Sararan Pendisiplinan Protokol Kesehatan dan Patroli Kamtibmas Polres Sekadau

KalbarOnline, Sekadau – Jajaran Polres Sekadau pada Operasi Aman Nusa II melaksanakan patroli Kamtibmas sekaligus pendisiplinan protokol kesehatan 3M, di komplek Pasar Sekadau, Minggu (29/11/2020) pagi.

Kasubbag Dalgar Bagren Polres Sekadau AKP Sabar Simanjuntak bersama 10 anggota, menyisir komplek pasar dan berdialog dengan para pedagang dan warga yang berbelanja.

Imbauan humanis disampaikan kepada warga yang sedang berbelanja untuk memakai masker dan memperhatikan jarak fisik.

Pada patroli ini, AKP Simanjuntak mengungkapkan, masih ditemukan pedagang yang tidak menyediakan tempat cuci tangan bagi para pelanggan.

“Kepada pedagang tersebut, diberikan teguran bahwa dengan menyediakan tempat cuci tangan, berarti turut membantu serta mengurangi penyebaran COVID-19,” paparnya.

Terakhir AKP Simanjuntak berpesan, mengingat kondisi cuaca hujan saat ini diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dan berhati-hati ketika bepergian keluar rumah maupun saat berkendara.

“Banyak jalan licin dan lobang jalan tertutup genangan air, Kita imbau warga berhati-hati saat berkendara agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” kata AKP Simanjuntak berpesan.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Sekadau

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

9 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

15 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

17 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

17 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

17 hours ago