Categories: Nasional

Imam Besar FPI Rizieq Shihab Kabur dari Pintu Belakang RS Ummi Bogor

KalbarOnline.com – Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab dikabarkan keluar dari Rumah Sakit Ummi Bogor, Jawa Barat. Pentolan FPI itu dikabarkan meninggalkan RS Ummi melalui pintu belakang.

“Hasil koordinasi dan komunikasi dengan security RS UMMI bahwa yang bersangkutan Rizieq Shihab telah meninggalkan RS UMMI sekitar pukul 20.50 WIB melalui pintu belakang diduga melalui gudang obat,” kata Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Hendri Fiuser dikonfirmasi, Minggu (29/11).

Berdasarkan koordinasi antara aparat kepolisian dengan pihak RS Ummi, diduga kepergian Rizieq tanpa koordinasi pihak rumah sakit. Namun diduga, Rizieq meninggalkan RS Ummi pada Sabtu (28/11) sekitar pukul 21.45 WIB malam.

  • Baca Juga: Bima Arya Temukan Kejanggalan Hasil Tes Swab Rizieq Shihab

“RS Ummi tidak mengetahui kendaraan yang digunakan, setelah dicek oleh security pada pukul 21.45 WIB, bahwa keduanya telah meninggalkan kamar rumah sakit,” ucap Hendri.

Hendri menyesalkan pihak RS Ummi hingga kini masih tertutup terkait keberadaan Rizieq Shihab. Padahal aparat dan pemerintah kota Bogor hanya ingin memastikan kalau kondisi Rizieq tidak terpapar Covid-19.

“Pihak rumah sakit masih tertutup terkait keberadaan pasti Rizieq Shihab,” ujar Hendri.

Terpisah, Wakil Sekretaris Umum FPI Azis Yanuar menyebut Imam Besar FPI keluar Rumah Sakit Ummi karena kondisinya telah sehat. “HRS itu sehat abis check-up dan bagus kondisinya, ya dia pulang,” ucap Azis.

Azis mengamini, Rizieq Shihab telah pulang ke kediamannya. Namun tidak tidak membeberkan Rizieq pulang ke Megamendung, Bogor atau Petamburan, Jakarta.

“Iya (sudah pulang). Saya tidak tahu kalau itu (ke Megamendung atau Petamburan),” pungkas Azis.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

5 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

6 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

7 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago