Categories: Nasional

Menaker Sebut Produktivitas Pekerja Indonesia Kalah dari Vietnam

KalbarOnline.com–Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengungkapkan, daya saing produktivitas pekerja Indonesia masih kalah jika dibandingkan dengan negara tetangga, seperti Vietnam. Hal tersebut menjadi tantangan tersendiri dari segi kompetensi dan produktivitas pekerja secara global.

Ida menyebut, menurut data ILO, tingkat pertumbuhan output tahunan pekerja Indonesia masih rendah bahkan di bawah rata-rata negara dengan penghasilan menengah bawah. Tingkat produktivitas pekerja Indonesia juga di bawah negara pesaing seperti Vietnam.

”Data menunjukkan produktivitas pekerja Indonesia masih tertinggal. Data juga menunjukkan bahwa kita memiliki tantangan dari sisi kompetensi dan produktivitas,” ujar Ida dalam acara diskusi, Sabtu (28/11).

Menurut dia, penyebab rendahnya produktivitas adalah faktor pendidikan yang rendah. Sehingga kemampuan dan kompetensi pekerja pun rendah.

”Masih besarnya persentase pekerja dengan pendidikan SMP ke bawah mengakibatkan banyak pekerja yang masih memiliki skill atau kompetensi rendah,” ucap Ida.

Di sisi lain, Indonesia saat ini tengah menghadapi tantangan dari tingginya tingkat pengangguran terbuka (TPT) yakni sebesar 7,07 persen.

Berdasar data Badan Pusat Statistik (BPS), pada Agustus 2020 ada sekitar 138 juta angkatan kerja, yang terdiri atas 128 juta penduduk yang bekerja dan 9,7 juta pengangguran. Terakhir, data BPS menunjukkan ada 29,12 juta orang penduduk usia kerja yang terdampak pandemi.

Hal tersebut menambah beban di sektor ketenagakerjaan. Selain itu, ada tambahan 2 juta–2,5 juta angkatan kerja baru yang masuk ke pasar kerja setiap tahun. ”Ada kenaikan jumlah penganggur dan TPT yang signifikan, ini akibat dampak pandemi,” ujar Ida.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Leave a Comment
Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

3 mins ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

6 mins ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

31 mins ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

40 mins ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

14 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

14 hours ago